Yap, sebelum dikonsumsi atau dibuat jus, biji buah apel sebaiknya disingkirkan terlebih dahulu, Adjarian.
Itu karena saat biji apel terkunyah atau rusak, amygdalin akan terurai dan membentuk hidrogen sianida yang sangat beracun.
Padahal di dalam buah-buahan berbiji seperti apel, kandungan senyawa amygdalin relatif tinggi.
Kandungan sianida tersebut bisa menyebabkan gejala keracunan.
Tentunya efek yang ditimbulkan akibat kandungan tersebut pada setiap orang bisa berbeda.
Namun, secara garis besar, efek yang ditimbulkan bisa dalam bentuk gejala ringan dan berat atau akut.
Untuk gejala keracunan ringan, di antaranya muncul rasa gelisah, pusing, kebingungan, dan sakit kepala.
Nah, jika yang terjadi adalah keracunan akut, maka bisa mengakibatkan penurunan kesadaran, tekanan darah meningkat, kelumpuhan, koma, bahkan bisa sampai berakibat fatal.
Yap, senyawa sianida dalam dosis yang tinggi bisa berakibat fatal.
Demi menghindari risiko kesehatan, mulai sekarang jangan lupa untuk membuang biji apel terlebih dahulu sebelum dikonsumsi, ya.
Coba Jawab! |
Senyawa apa yang terkandung di dalam biji apel? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR