Tak Ada Waktu Olahraga? Ini 5 Rekomendasi Olahraga Ringan dan Fleksibel

By Jestica Anna, Rabu, 21 Desember 2022 | 15:00 WIB
Ada bayak gerakan olahraga ringan yang cocok dilakukan saat sibuk. (Usplash)

Selain itu, jalan kaki juga menjadi pilihan olahraga bagi Adjarian yang sedang menjalankan program penurunan berat badan.

Dikutip dari Kompas.com, dr. Michael Triangto, SpKO, dokter spesialis olahraga menjelaskan bahwa jalan kaki sebagai salah satu pilar menurunkan berat badan.

Nah, bagi yang sedang disibukkan dengan pekerjaan, ambil waktu sepuluh hingga 15 menit sebelum bekerja atau di sore hari untuk menyegarkan otak dengan berjalan-jalan di sekitar rumah.

2. Naik Turun Tangga

Apakah di rumah, di sekolah, atau di kantor Adjarian ada tangga? Nah, tangga bisa dijadikan sebagai media untuk olahraga ringan, lo.

Saat waktu senggang, cobalah naik turun tangga secara cepat, meski hanya beberapa menit saja.

Naik turun tangga terbukti dapat meningkatkan kebugaran kardiorespiratori atau kemampuan jantung.

Menurut hasil penelitian dari Concordia University, semakin teratur seseorang berlatih naik turun tangga, maka semakin awet otot mereka.

3. Squat

Latihan olahraga satu ini juga hanya membutuhkan barang yang ada di kantor atau sekolah, lo.

Gunakan kursi kantor atau sekolah untuk gerakan duduk-berdiri secara berulang-ulang. Kombinasikan juga dengan lunge, yaitu gerakan menekuk lutut ke depan, sementara kaki lainnya di belakang.

Baca Juga: Benarkah, Olahraga dapat Menghilangkan Depresi dan Kecemasan?