Periodisasi Perkembangan Demokrasi Pancasila di Indonesia

By Nabil Adlani, Kamis, 2 September 2021 | 12:20 WIB
Pelaksanaan demokrasi Pancasila di Indonesia terjadi beberapa perkembangan dari masa ke masa. (freepik/InaPlavans)

5. Pelaksanaan Demokrasi pada Periode 1998 sampai Sekarang

Pada Mei 1998 Presiden Soeharto mengundurkan diri sebagai presiden dan digantikan dengan Habibie yang sebelumnya menjadi wakil presiden.

Nah, pada pemerintahan Presiden Habibie muncul beberapa indikator pelaksanaan demokrasi di Indonesia.

Terdapat dua indikator pelaksanaan demokrasi yautu adanya ruang kebebasan bagi pers dan adanya sistem multipartai yang dilakukan pada pemilu 1999.

Dua hal tersebut menjadi fondasi yang kuat bagi terciptanya demokrasi di Indonesia pada masa selanjutnya.

Pada era 1998 sampai sekarang atau disebut era reformasi, demokrasi yang diterapkan adalah demokrasi Pancasila.

Baca Juga: Perkembangan Politik Republik Indonesia Serikat pada Masa Kemerdekaan

Pelaksanaannya berbeda dari masa orde baru dan mirip dengan demokrasi parlementer, yaitu di antaranya:

a. Pelaksanaan pemilu yang lebih demokratis.

b. Adanya perpindahan kekuasaan yang dilakukan mulai dari tingkat desa sampai pemerintah pusat.

c. Hak dasar rakyat terjamin dengan adanya kebebasan berpendapat.

Adjarian, itu tadi periodisasi perkembangan demokrasi Pancasila di negara Indonesia kita ini yang berkembang dari masa ke masa, ya. 

Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan berikut ini!

 

Pertanyaan

Bagaimana pelaksanaan demokrasi pada masa 1959-1965?

Petunjuk: Cek halaman 4.