Jenis Makanan Sumber Protein Hewani yang Baik Dikonsumsi untuk Melawan COVID-19

By Aldita Prafitasari, Kamis, 8 Juli 2021 | 12:00 WIB
Konsumsi protein hewani bantu jaga imun tubuh. (freepik)

adjar.id - Pandemi COVID-19 di Indonesia belum selesai, Adjarian. Untuk itu, kita harus melakukan beberapa upaya agar tubuh kita selalu sehat dan imun tubuh kuat.

Salah satu aspek penting yang harus diperhatikan untuk menjaga kekuatan imun tubuh adalah dengan memenuhi asupan nutrisi, khususnya protein.

Asupan protein tak hanya membantu meningkatkan massa otot yang baik sehingga dapat membantu mencegah hilangnya kekuatan otot, tapi juga berpengaruh pada imunitas.

Baca Juga: Ternyata Begini Asal-usul Cokelat, Dibawa ke Indonesia oleh Spanyol

Sistem imun dibentuk oleh kinerja sel-sel tubuh yang kompleks, jaringan otot, serta organ-organ yang bekerja menjadi satu kesatuan untuk mencegah berbagai penyakit masuk ke dalam tubuh.

Nah, apa saja makanan yang menjadi sumber protein hewani dan apa manfaat masing-masingnya?

Yuk, kita simak daftarnya berikut ini!