Ada rotasi kekuasaan yang membuat kepala pemerintah pusat dan daerah hanya dapat menjabat selama 5 tahun.
Akan tetapi, kepala terpilih hanya bisa menduduki jebatan selama dua periode jika terpilih kembali melalui pemilu.
4. Hak Dasar Warga Negara Terjamin
Di era reformasi, sebagian besar hak dasar bagi warga negara dapat terjamin oleh pemerintah.
Misalnya dengan adanya kebebasan berserikat, berpendapat, kebebasan pers, dan lain sebagainya.
Sehingga, kehidupan masyarakat bisa lebih demokratis.
"Karakteristik demokrasi era reformasi di Indonesia, di antaranya pemilu yang demokratis, rekrutmen politik terbuka, rotasi kekuasaan, dan hak dasar warga negara terjamin."
Nah, demikianlah karakteristik dari sistem demokrasi yang diterapkan pada era reformasi di Indonesia.
Coba Jawab! |
Kapan demokrasi era reformasi diberlakukan di Indonesia? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA/MA/SMK/MAK Kelas XI Edisi Revisi 2017.
Tonton juga video ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR