Jenis Makanan yang Cocok untuk yang Memiliki Masalah Asam Lambung

By Rahwiku Mahanani, Senin, 14 Juni 2021 | 13:00 WIB
Ada beberapa jenis makanan yang baik untuk penyandang asam lambung. (freepik/Anastasiya Kargapolova)

adjar.id - Salah satu masalah pencernaan yang dialami banyak orang adalah gangguan asam lambung.

Gangguan asam lambung disebut juga dengan gastroesophageal reflux (GERD).

Gangguan kesehatan ini mungkin tampak sepele.

Namun, sebaiknya tidak diabaikan karena gejala asam lambung bisa memburuk.

Baca Juga: Gangguan Pada Sistem Pencernaan serta Faktor yang Memengaruhi

Nah, untuk mencegahnya, ada beberapa jenis makanan yang cocok untuk dikonsumsi Adjarian yang memiliki masalah asam lambung.

Apa saja jenis makanan yang baik untuk penyandang asam lambung?

Yuk, kita cari tahu bersama-sama!

Bagaimana Asam Lambung Bisa Naik?

Ketika sistem pencernaan kita normal, maka sfingter esofagus bawah atau cincin otot akan menutup saat makanan yang kita konsumsi sudah masuk ke dalam lambung.

Hal itu bertujuan untuk mencegah naiknya asam lambung.

Namun, jika cincin otot tersebut lemah, maka asam lambung bisa naik kembali ke kerongkongan.

Kondisi naiknya asam lambung tersebut bisa menyebabkan mual, nyeri dada, dada terasa panas, dan mulut terasa asam atau pahit.

Baca Juga: Mengapa Kita Harus Mengurangi Konsumsi Gula?

Beberapa penyandang diabetes mengalami gejala yang lebih buruk saat malam.

Nah, untuk mencegahnya, penyandang diabetes dianjurkan untuk tidak makan paling tidak selama dua jam sebelum tidur.

Di samping itu, perubahan pola makan juga dibutuhkan. Mengapa begitu?

Sebab, ada beberapa jenis makanan yang bisa memicu naiknya asam lambung.

Makanan yang Baik Dikonsumsi Penyandang Asam Lambung

Sayuran (pxhere)

Berikut ini beberapa jenis makanan yang aman dan baik dikonsumsi oleh penyandang asam lambung:

- Telur

- Makanan dengan karbohidrat yang berasal dari sayur, buah, dan biji-bijian.

- Makanan kaya protein dan rendah kolesterol, misalnya ikan salmon, unggas tanpa lemak, dan kacang-kacangan.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Sorgum, Alternatif Bahan Makanan Pengganti Beras yang Kaya Manfaat

- Makanan yang tinggi kandungan vitamin C.

- Makanan kaya serat, magnesium, dan kalium seperti buah-buahan (pisang, pir, apel, alpukat, melon, dan persik).

- Sayuran hijau (bayam, brokoli, kangkung, kubis brussel, dan asparagus)

Makanan yang Sebaiknya Dihindari Penyandang Asam Lambung

Selain makanan yang baik, ada pula jenis makanan yang sebaiknya dihindari. Mengapa?

Sebab, ada beberapa jenis makanan yang bisa memperburuk gejala gangguan asam lambung.

Berikut ini beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari agar tidak memperparah gejala asam lambung:

- Daging tinggi lemak dan kolesterol

- Makanan yang tinggi lemak dan berminyak

- Makanan dengan kandungan garam yang tinggi

Baca Juga: Lebih Sehat bagi Tubuh, Ini Daftar Bahan Makanan yang Bisa Jadi Pengganti Nasi

- Makanan yang menjadi sumber lemak jenuh

- Makanan asam

- Minuman bersoda

- Makanan atau minuman tinggi kafein

Nah, itulah beberapa jenis makanan yang baik dikonsumsi penyandang asam lambung dan makanan yang sebaiknya dihindari atau dikontrol konsumsinya.