adjar.id - Siapa yang suka buah sawo?
Masyarakat Indonesia mungkin banyak yang sudah tidak asing dengan buah sawo.
Bahkan, mungkin banyak yang memiliki pohon sawo di halaman rumah atau kebun.
Di sejumlah wilayah di Indonesia Indonesia, sawo memang menjadi salah satu tanaman pekarangan yang buahnya biasa dinikmati.
Tidak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang sudah akrab, bahkan sangat menyukai buah sawo.
Tanaman sawo atau yang memiliki nama latin Achras sapota L. ini dibudidayakan di berbagai negara di dunia seperti Indonesia, India, Sri Lanka, Filipina, Meksiko, Guatemala, dan Venezuela.
Namun, tahukah Adjarian dari mana asal sawo?
Sawo disebut-sebut berasal dari Amerika Tengah dan Meksiko.
Namun, ada pula dugaan yang menyebutkan bahwa sawo berasal dari Indonesia, tepatnya dari Jawa dan juga dari daratan Amerika.
Dari Indonesia, sawo kemudian banyak dibawa sampai akhirnya menyebar ke berbagai negara.
O iya, berikut beberapa fakta unik dan menarik seputar sawo.
Baca Juga: Hidup Liar di Sembarang Tempat, Manfaat Buah Kersen bagi Kesehatan Ternyata Tidak Main-Main
Source | : | Kompas.com,bobo.id |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR