5 Dampak Kolonialisme Belanda yang Merugikan Bangsa Indonesia, Materi Sejarah Kelas XI

By Rizky Amalia, Jumat, 9 Agustus 2024 | 10:00 WIB
Kolonialisme Belanda berlangung sejak abad ke-17 sampai abad ke-20. (dok. Kemdikbud)

adjar.id - Apa saja dampak kolonialisme Belanda yang merugikan bangsa Indonesia?

Kali in kita akan mempelajari materi Sejarah kelas XI Kurikulum Merdeka tentang dampak kolonialisme Belanda yang merugikan bangsa Indonesia.

Kolonialisme merupakan perluasan kekuasaan suatu negara melalui pembentukan pemukiman di luar wilayah negaranya yang dinyatakan sebagai bagian dari wilayah negara yang menguasai.

O iya, kolonialisme juga dipahami sebagai pembentukan koloni baru di luar batas wilayah teritorial yang sudah sah sebelumnya.

Ada beragam jenis kolonialisme, yaitu koloni penduduk, koloni eksploitasi, dan koloni deportasi.

Kolonialisme Belanda berlangsung sejak abad ke-17 sampai abad ke-20.

Kolonialisme Belanda bermula dari kongsi dagang VOC lalu dilanjutkan saat pemerintah Hindia Belanda mengeluarkan kebijakan, salah satunya Sistem Tanam Paksa di tahun 1830-1870.

Ketika kolonialisme berlangsung, masyarakat tidak memiliki kebebasan.

Bahkan hak dan wewenang serta kewajiban masyarakat dikontrol penuh oleh negara yang berperan sebagai pusat pemerintahan.

Adanya kolonialisme Belanda berdampak bagi bangsa Indonesia di berbagai bidang. Berikut macam-macam dampak kolonialisme Belanda yang merugikan bangsa Indonesia.

"Kekuasaan Belanda telah memberikan beragam pengaruh yang merugikan bagi perkembangan dan kemajuan Indonesia."

Baca Juga: 5 Dampak Kolonialisme di Bidang Pendidikan bagi Negara Indonesia, Materi Sejarah Kelas XI