4 Produk Pangan Khas Daerah dari Bahan Nabati

By Mumtahanah Kurniawati, Kamis, 20 Juli 2023 | 13:00 WIB
Makanan khas atau produk pangan khas daerah ada yang dibuat dari bahan nabati. (Freepik)

adjar.id - Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan keberagaman kuliner.

Setiap daerah di Indonesia memiliki produk pangan khas daerah yang menjadi identitas daerah tersebut.

Misalnya, kue bagea yang merupakan pangan khas daerah Maluku yang terbuat dari bahan dasar tanaman sagu.

O iya, produk pangan khas daerah dapat dibedakan berdasarkan bahan utamanya, yaitu nabati dan hewani.

Bahan pangan nabati adalah bahan makanan yang bersumber dari tumbuh-tumbuhan.

Sedangkan, bahan pangan hewani adalah bahan makanan yang bersumber dari hewan.

Nah, kali ini kita akan membahas produk pangan khas daerah yang terbuat dari bahan nabati.

Berikut beberapa produk pangan khas daerah dari bahan nabati.

Yuk, kita simak bersama!

Produk Pangan Khas Daerah dari Bahan Nabati

1. Asinan

Adjarian mungkin banyak yang sudah tidak asing dengan asinan.

Baca Juga: Daftar Beberapa Makanan Daerah di Setiap Provinsi di Pulau Jawa

Asinan adalah hidangan berkuah segar yang dibuat dengan bahan buah-buahan ataupun sayuran.

Kuah asinan yang segar biasanya terbuat dari bahan-bahan seperti cabai, gula merah, dan asam jawa atau bisa juga diganti dengan cuka makanan.

Selain di Bogor atau dikenal sebagai asinan bogor, asinan juga dapat ditemukan di sejumlah daerah d Indonesia.

Misalnya, di Jakarta atau dikenal dengan asinan Betawi.

2. Fruit Leather

Jenis produk pangan khas daerah fruit leather banyak ditemukan di toko-toko yang menjual oleh-oleh.

Fruit leather merupakan jenis makanan buah-buahan kering, sehingga cenderung awet dan tidak akan basi untuk dijadikan oleh-oleh.

Dalam pembuatan fruit leather, sebelum dikeringkan, buah akan dihancurkan dan dicetak terlebih dahulu.

Pangan fruit leather di Indonesia dikembangkan terutama di daerah yang memiliki sumber daya alam buah-buahan melimpah.

3. Keripik Buah

Keripik buah merupakan jenis produk pangan khas daerah yang banyak digemari.

Baca Juga: Contoh Makanan Tradisional Khas Berbagai Daerah di Indonesia

Untuk menjadi keripik, buah-buahan diolah menggunakan metode vacuum frying, yaitu metode menggoreng dengan menggunakan minyak yang lebih sedikit dan suhu yang lebih rendah.

Dengan menggunakan metode ini, buah-buahan yang digoreng akan memiliki bentuk dan rasa yang sama seperti saat sebelum digoreng.

4. Mochi

Di Indonesia, mochi dikenal sebagai produk pangan khas daerah Sukabumi.

Mochi memiliki tekstur lembut dan lengket. Sebab, bahan utama dalam membuat mochi adalah tepung ketan.

Bentuk dan rasa mochi dapat dikreasikan sesuai dengan keinginan, sehingga banyak ditemui mochi dengan berbagai bentuk dan rasa di berbagai daerah.

Nah, itulah beberapa contoh produk pangan khas daerah dari bahan nabati.

Apakah di daerah Adjarian tinggal juga ada produk pangan khas dari bahan nabati?

Coba Jawab!
Apa yang dimaksud dengan bahan pangan nabati?
Petunjuk: Cek halaman 1.

---

Sumber: Buku Prakarya dan Kewirausahaan SMA/Ma/SMK/MAK Kelas XII Karya Suci Paresti, dkk.

Tonton video ini juga, yuk!