Analisis Gerakan Kaki dan Tangan pada Gerak Renang Gaya Punggung

By Aldita Prafitasari, Selasa, 23 Mei 2023 | 17:30 WIB
Nama lain dari gaya punggung pada renang adalah backstroke. (Unsplash)

adjar.id - Gaya punggung dalam gerak renang juga biasa disebut dengan backstroke.

Gerakan ini memerlukan koordinasi antara kaki dan tangan yang efisien dan koordinatif dalam air.

Pada saat menggunakan gerakan ini, perenang akan berenang dengan posisi punggung menghadap ke permukaan air.

Gerakan kaki dan tangan pada gaya punggung hampir sama dengan gaya bebas.

Bedanya, gerakan tersebut dilakukan dalam posisi tubuh telentang di permukaan air, Adjarian.

Nah, berikut analisis gerakan kaki dan tangan pada gerak renang gaya punggung. 

Gerakan Kaki dan Tangan pada Gerak Renang Gaya Punggung

1. Gerakan Kaki

- Gerakan kaki punggung dimulai dengan posisi kaki yang lurus dan rapat.

Kaki bergerak secara sinkron, artinya kedua kaki melakukan gerakan yang sama pada saat yang bersamaan.

-Lutut ditekuk sedikit, dan kaki mulai digerakkan keluar dan ke bawah dengan gerakan melingkar.

- Kaki melakukan gerakan melingkar ke arah luar. Pada saat yang sama, telapak kaki menghadap ke dalam dan menghasilkan daya dorong ke belakang.

Baca Juga: Standar Ukuran Kolam Renang Menurut Federasi Renang Internasional