Enak Disantap untuk Sarapan, Ternyata Begini Cara Membuat Bubur Sumsum yang Mudah

By Rahwiku Mahanani, Jumat, 14 Oktober 2022 | 18:30 WIB
Bubur sumsum adalah jenis bubur yang dibuat dari tepung beras. (via Sajian Sedap)

adjar.id - Siapa yang suka bubur?

Bubur apa yang Adjarian paling sukai?

Salah satu jenis bubur yang jadi kesukaan banyak orang, terutama masyarakat Yogyakarta dan Jawa Tengah adalah bubur sumsum.

Bubur sumsum adalah makanan tradisional yang dibuat dari tepung beras.

Bubur sumsum biasanya disajikan dengan saus gula merah yang legit.

Saus tersebut menjadikan bubur sumsum memiliki citarasa menarik, yakni manis gurih.

Tertarik membuat bubur sumsum sendiri di rumah?

Berikut resep bubur sumsum yang enak dan tentunya mudah dibuat.

Kita simak bersama-sama dan langsung coba praktikkan, yuk!

Resep Bubur Sumsum

Bahan-Bahan

- 200 gram tepung beras

- 1 sdt garam

Baca Juga: Kaya Nutrisi, Begini Cara Membuat Bubur Kacang Hijau yang Praktis

- 4 lembar daun pandan

- 1500 ml santan dari 1 butir kelapa

Saus Gula Merah

- 350 gram gula merah (sisir halus)

- 500 ml air

- 3 lembar daun pandan

- 1/4 sdt garam

Cara Membuat

1. Rebus bahan-bahan saus gula merah sampai mendidih dan teksturnya mengental. Angkat, sisihkan.

2. Masak tepung beras, garam, pandan, dan santan selama sekitar 20 menit atau sampai matang dan mengental sempurna.

Aduk-aduk dan pastikan gunakan api sedang supaya santan tidak pecah.

3. Setelah matang, angkat, dan sajikan bubur sumsum dengan saus gula merah. 

Baca Juga: Bagaimana Cara Membuat Bubur Menggunakan Magic Com?

Itulah cara membuat bubur sumsum yang mudah.

Selamat mencoba!

Coba Jawab!
Apa bahan baku bubur sumsum?
Petunjuk: Cek halaman 1.

Tonton video ini, yuk!