Contoh Dialog Menggunakan Bahasa Krama dengan Ibu Guru

By Jestica Anna, Rabu, 27 Juli 2022 | 10:00 WIB
Tingkatan bahasa Jawa yang digunakan ketika hendak berdialog dengan guru adalah krama. (Pexels/MaxFischer)

adjar.id - Aapakah sebelumnya Adjarian sudah pernah berdialog dengan ibu guru menggunakan bahasa Jawa krama?

Ketika ingin berdialog dengan ibu guru menggunakan bahasa Jawa, kita memang wajib menggunakan tingkatan krama.

Bahasa Jawa krama adalah tingkatan bahasa Jawa paling halus, digunakan untuk berkomunikasi dengan orang yang dihormati.

Hal ini berkaitan dengan unggah-ungguh basa atau sopan santun dalam berbahasa.

Nah, kali ini kita akan membahas contoh dialog menggunakan bahasa krama dengan ibu guru.

Adjarian bisa memulai percakapan dengan ibu guru menggunakan sapaan.

Misalnya saja, sugeng enjang yang artinya 'selamat pagi'.

Lalu, sampaikan maksud dan tujuan menggunakan bahasa yang baik dan sopan.

Berikut contoh dialog menggunakan bahasa krama dengan ibu guru.

Baca Juga: Contoh Percakapan Bahasa Jawa dengan Guru di Sekolah

Contoh Dialog Menggunakan Bahasa Krama dengan Ibu Guru

Raka: Sugeng enjang, Bu Elok.