Bagaimana Cara Menjaga Pola Tidur saat Puasa?

By Jestica Anna, Senin, 18 April 2022 | 09:00 WIB
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga pola tidur saat puasa. (Pexels/John-Mark Smith)

adjar.id – Apa tips yang digunakan Adjarian untuk mengatur pola tidur saat puasa Ramadan?

Tidur merupakan salah satu hal yang paling penting di dalam kehidupan. Dengan tidur, kita bisa mengembalikan energi dan mengistirahatkan badan.

Normalnya, manusia membutuhkan waktu kurang lebih delapan jam sehari untuk tidur.

Apabila waktu tidur terpenuhi, fungsi otak pun akan terjaga, sehingga kita akan lebih produktif, fokus, dan konsentrasi dalam menyelesaikan kegiatan sehari-hari.

Nah, ketika datangnya bulan Ramadan, salah satu rutinitas sehari-hari yang berubah adalah pola tidur.

Pentingnya bangun untuk menyantap sahur di sekitar pukul tiga pagi membuat waktu tidur kita sedikit berkurang.

Akibatnya, tubuh menjadi tidak bersemangat dan lemas di pagi harinya.

Lalu, bagaimana cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kualitas tidur saat puasa di bulan Ramadan?

Coba kita simak bersama, yuk!

Baca Juga: Bisa Dicoba, Berikut Tips Minum Air Putih saat Puasa dengan Pola 2-4-2

Cara Menjaga Pola Tidur saat Puasa

1. Majukan Waktu Tidur