Bahaya Menyalakan Lampu Saat Tidur, Salah Satunya Menyebabkan Kanker

By Atika Mayasari, Minggu, 3 April 2022 | 15:00 WIB
Tidur dalam ruangan dengan cahaya terang juga dapat menyebabkan gangguan tidur. (piqsels)

adjar.id - Apakah Adjarian terbiasa tertidur dengan lampu menyala?

Ternyata, tertidur dengan lampu menyala sangat berpengaruh pada kesehatan tubuh kita, lo!

Mengapa bisa begitu?

Berdasarkan penelitian, jika kita tidur dalam ruangan yang gelap atau sedikit cahaya, maka jantung kita akan berdetak jauh lebih pelan.

Sedangkan, jika kita tertidur di dalam keadaaan ruangan bercahaya terang, maka jantung kita akan berdetak lebih kencang.

Tidak hanya itu, pancaran cahaya saat tidur, dipercaya juga dapat menghambat terbentuknya melatonin.

Melatonin adalah hormon yang mengatur siklus tidur tubuh manusia dan berfungsi untuk melawan kanker secara alami.

Lalu, apa saja bahaya lainnya ketika menyalakan lampu saat tidur?

Yuk, simak penjelasannya bersama!

Baca Juga: Penyebab Susah Tidur di Malam Hari, Salah Satunya Asam Lambung Naik

1. Risiko Penyakit

Kebiasaan tidur dengan lampu menyala dapat menyebabkan berbagai macam resiko penyakit, lo!

Berdasarkan penelitian, seseorang bisa menjadi rentang tekena berbagai penyakit kronis seperi hipertensi, diabetes, stroke, penyakit jantung, serta gangguan hati.

Hal tersebut diakibatkan paparan cahaya lampu yang menyala terus ketika tidur.

Selain itu, menyalakan lampu ketika tidur dapat mengakibatkan berkurangnya hormon melatonin dan dapat meningkatkan resiko penyakit kanker.

2. Kualitas Tidur Terganggu

Tidur dalam keadaan lampu dimatikan jauh akan membuat tubuh kita lebih rileks dan dapat mengembalikan tenaga yang digunakan selama satu hari penuh.

Nah, kualitas tidur seseorang akan terganggu, ketika tidur dengan lampu yang menyala. 

Kualitas tidur yang buruk juga dapat membuat seseorang menjadi mudah lelah, sulit berkonsentrasi, serta tidak fokus dalam menjalankan setiap aktivitasnya.

Baca Juga: Benarkah saat Kita Sedang Tertidur Pancaindra Akan Ikut Tertidur?

Hampir sebagian besar orang yang mengalami penurunan kualitas tidur, tentunya tidak akan bersemangat dan mudah merasa lelah.

3. Insomnia

Insomnia adalah kondisi di mana seseorang mengalami kesulitan untuk tidur. 

Nah, salah satu penyebab insomnia ini adalah cahaya lampu yang terang.

Hal ini disebabkan oleh mata manusia yang akan terus fokus menerima cahaya, sehingga kita akan sulit untuk tertidur.

Insomnia yang berkepanjangan tentunya, tidak baik bagi kesehatan manusia. 

Salah satunya, dampak insomnia yang berkepenjangan adalah bisa memicu kanker.

Nah Adjarian, itulah beberapa bahaya tidur dalam keadaan lampu yang menyala.

Oleh karena itu, para ahli kesehatan menganjurkan kita untuk tidur dalam keadaan gelap atau redup, ya!

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat Menggunakan Guling saat Tidur

Tonton video ini, yuk!