adjar.id – Selama pendudukannya di Tanah Air, Jepang juga melakukan pengendalian di bidang pendidikan dan kebudayaan.
Masuknya Jepang ke Indonesia dengan membawa propaganda yang menjajikan bagi bangsa Indonesia.
Akan tetapi, di balik itu semua ada tindakan merugikan yang dilakukan Jepang selama pendudukannya.
Jepang mengerahkan semua kekuatan dan potensi yang ada untuk menopang perang melawan sekutu.
Semua aset kekayaan Indonesia pun dikuras habis untuk memenangkan perang dan melanjutkan industri di negara Jepang.
Jepang mengerahkan semua kekuatan yang ada di Indonesia untuk membantu mereka dalam perang.
Nah, kali ini kita akan membahas mengenai pengendalian Jepang pada bidang pendidikan dan kebudayaan yang menjadi materi sejarah kelas 11 SMA.
Yuk, kita cari tahu bagaiman pengendalian Jepang di bidang pendidikan dan kebudayaan Indonesia!
“Sifat kejam Jepang lama kelamaan membuat rakyat Indonesia melakukan berbagai perlawanan.”
Baca Juga: Jawab Soal Perlawanan Rakyat Papua terhadap Kekejaman Jepang
Pengendalian Jepang di Bidang Pendidikan dan Kebudayaan
Pemerintah Jepang saat menduduki Indonesia mulai membatasi kegiatan pendidikan yang ada di Indonesia.