Jawab Soal Bagaimana Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Masa Awal Kemerdekaan?

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 21 September 2021 | 20:20 WIB
Penerapan Pancasila di masa awal kemerdekaan menghadapi sejumlah permasalahan. (pixabay/MufidMajnun)

1. Pemberontakan PKI

Pemberontakan Partai Komunis Indonesia (PKI) di Madiun terjadi pada tanggal 18 September 1948 di Madiun.

Pemberontakan PKI ini dapat menyingkirkan Pancasila sebagai dasar negara dengan paham lain, yakni komunis.

Sebab, pemberontakan yang dipimpin oleh Muso ini memiliki tujuan utama, yakni mendirikan Negara Soviet Indonesia dengan ideologi komunis.

Baca Juga: Jawab Soal 3 Contoh Perwujudan Nilai-Nilai Pancasila dalam Bidang Politik di Lingkungan Sekolah

2. Pemberontakan DI/TII

Pemberontakan Darul Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII) terjadi saat didirikannya Negara Islam Indonesia (NII) oleh Kartosuwiryo.

Tujuan utama pendirian NII adalah untuk mengganti dasar negara Pancasila dengan syariat Islam.

Namun, pada dasarnya gerakan tersebut bertentangan dengan ajaran agama Islam yang sesungguhnya.