Jawab Soal Bagaimana Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Masa Awal Kemerdekaan?

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 21 September 2021 | 20:20 WIB
Penerapan Pancasila di masa awal kemerdekaan menghadapi sejumlah permasalahan. (pixabay/MufidMajnun)

adjar.id - Pembahasan kali ini akan membicarakan tentang bagaimana penerapan Pancasila sebagai dasar negara pada masa awal kemerdekaan, Adjarian.

O iya, pembahasan tersebut sebenarnya merupakan salah satu soal Uji Kompetensi Bab 1 buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 9 SMP halaman 29.

Masa awal kemerdekaan yang dimaksud di sini adalah berkisar tahun 1945 hingga 1959.

Pancasila adalah dasar negara Indonesia yang menjadi pandangan hidup bangsa.

Nah, pada penerapannya di masa awal kemerdekaan, ada berbagai masalah yang menghadang.

Baca Juga: Permasalahan saat Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Awal Kemerdekaan, Materi PPKn Kelas 9

Secara garis besar, permasalahan yang muncul ada dua, yakni:

- Adanya upaya untuk mengganti Pancasila sebagai dasar negara

- Adanya penyimpangan terhadap nilai-nilai Pancasila

Nah, berikut ini beberapa upaya untuk mengganti dasar negara Pancasila dan penyimpangan yang terjadi di masa itu.