Ketika Orang Lain Menguap Mengapa Kita Tertular Ikut Menguap?

By Irfan Sholeh, Minggu, 4 Juli 2021 | 07:49 WIB
Melihat orang lain menguap, kita cenderung menguap. (pixabay.com)

Menguap yang Menular Juga Dialami Hewan

Dikutip dari kompas.com, Georgina Jackson, profesor neuropsikologi kognitif di Universitas of Nottingham Inggris yang terlibat dalam penelitian ini mengatakan, "Dengan kata lain dorongan untuk menguap meningkat seiring dengan keinginan diri sendiri untuk mencoba menghentikan aktivitas menguap itu."

Baca Juga: Mandi Malam Tidak Baik untuk Kesehatan, Benarkah? Ini Alasannya

Fenoman menguap menular digolongkan para peneliti sebagai echophenomenon yang berarti perilaku meniru. Jadi, ketika ada orang lain menguap, kita otomatis akan meniru aktivitas tersebut.

Ada ragam macam dari echophenomena, di antaranya, echolalia atau meniru kata-kata seseorang dan echopraxia atau meniru tindakan seseorang.

Ternyata yang tertular soal menguap tak cuma manusia! Hewan, seperti anjing dan simpanse, juga lumrah mengalami fenomena ketularan menguap ini.