Secara sekilas memang beras organik terlihat agak mirip dengan beras biasa yang kita konsumsi sehari-hari namun tentunya ada perbedaannya.Kita mulai dengan definisi apa itu beras organik.
Aturan organik yang digunakan misalnya adalah penggunaan lahan pertanian untuk menanam beras organik.
Baca Juga: Mengapa Nasi Menjadi Makanan Pokok Sebagian Besar Orang Indonesia?Butuh masa penanaman padi selama dua tahun pertama sebelum beras yang dihasilkan bisa disebut sebagai beras organik.Itu bertujuan adalah agar kandungan anorganik seperti pestisida di tanah sudah habis.Karena itu kalau dilihat secara langsung, beras organik tidak terlihat berbeda dengan beras biasa.Perbedaan kedua jenis beras ini baru terlihat ketika dilakukan penelitian di laboratorium, misalnya residu atau sisa pestisida yang tidak ada di beras organik.Kalau dilihat dari manfaatnya, beras organik disebut lebih sehat, karena tidak mengandung bahan-bahan yang berbahaya, seperti pestisida.