adjar.id - Tahukah Adjarian? Secara umum, majas dibagi menjadi empat kategori, yaitu perbandingan, pertentangan, penegasan, dan sindiran.
Nah, majas paradoks masuk dalam kategori majas pertentangan.
Majas pertentangan merupakan gaya bahasa yang menggunakan pernyataan kalimat dan berlawanan dari makna sebenarnya.
Majas pertentangan digunakan untuk memperkuat satu makna saat diutarakan atau dibaca.
Pengertian paradoks menurut KBBI adalah pernyataan yang seolah-olah bertentangan atau berlawanan dengan pendapat umum atau kebenaran, tetapi kenyataannya mengandung kebenaran.
Paradoks berasal dari bahasa Yunani, yaitu paradoxos yang berarti pernyataan yang bertentangan.
O iya, majas paradoks diartikan sebagai salah satu jenis majas dengan ciri-ciri adanya pertentangan antara satu kata lain dan kata lainnya di dalam sebuah kalimat.
Jenis majas ini digunakan untuk memperkuat satu makna saat diutarakan atau dibaca.
Majas paradoks mengungkapkan dua hal yang bertentangan dalam satu kalimat.
Meski bertentangan, kalimat tersebut menyajikan fakta yang ada.
Yuk, kita pelajari sama-sama untuk mengetahui ciri-ciri majas paradoks serta contohnya!
Baca Juga: 3 Fungsi Majas Hiperbola, Ciri-Ciri, dan Contohnya
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR