adjar.id - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) atau UTBK SNBT 2023 gelombang pertama akan dilaksanakan mulai 8 hingga 14 Mei 2023.
Yap, UTBK SNBT 2023 akan dilaksanakan dalam dua gelombang.
Gelombang kedua dijadwalkan digelar pada 22-28 Mei 2023.
Nah, selama pelaksanaan UTBK 2023, kita harus memahami dan mematuhi tata tertib yang berlaku, Adjarian.
Berikut tata tertib selama pelaksanaan UTBK SNBT 2023 berdasarkan informasi dari laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id sebagaimana dilansir dari Kompas.com.
Kita cermati bersama, yuk!
1. Membaca dengan saksama petunjuk mengerjakan ujian yang sudah tersedia pada aplikasi ujian.
2. Memasukkan "nomor peserta" dan "pin" setelah memilih pilihan menu "mulai ujian".
"Pin" ujian akan diberikan atau diinformasikan kepada peserta oleh pengawas ujian sesaat sebelum ujian dimulai.
3. Mengecek kesesuaian identitas yang tampil di layar perangkat dan klik pernyataan "setuju" sebelum memulai ujian.
4. Mengikuti petunjuk atau aba-aba dari pengawas terkait waktu mulai ujian.
Baca Juga: Jadwal UTBK SNBT 2023, Ada Sesi Pagi dan Sesi Siang
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR