Hal ini jugalah yang membuat negara Indonesia tidak memilih bentuk negara serikat.
Bentuk negara serikat dapat memberikan ancaman yang tidak kecil bagi seluruh kesatuan dalam diri bangsa Indonesia.
Negara serikat dapat menyebabkan terjadinya perpecahan, maka dari itu sejak awal Indonesia memilih bentuk negara kesatuan.
Indonesia tidak memilih negara serikat karena Indonesia sangat erat dengan keberagaman, kepulauan, suku, agama, dan sebagainya.
Bagi negara Indonesia, persatuan dan kesatuan sangatlah penting dalam kehidupan bangsa Indonesia.
Hal ini juga sesuai dengan cita-cita dari proklamasi kemerdekaan dan UUD 1945 yang menjadi dasar negara Indonesia.
Negara Indonesia sangat menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan dan kesatuan.
Nilai ini adalah nilai yang mengutamakan persatuan dan kesatuan di atas segalanya, termasuk perbedaan dalam bangsa Indonesia.
Kesatuan dan persatuan dalam bentuk negara kesatuan akan terus dijunjung tinggi oleh bangsa Indonesia.
Tujuannya untuk kesejahteraan dan kemakmuran bangsa Indonesia.
"Pemilihan bentuk negara kesatuan karena Indonesia terdiri atas keberagaman yang disatukan dalam negara kesatuan."
Baca Juga: Proses Negara Indonesia Kembali ke Negara Kesatuan
Itulah alasan negara kesatuan lebih cocok diterapkan di Indonesia daripada negara serikat.
Coba Jawab! |
Mengapa Indonesia tidak memilih bentuk negara serikat? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA/MA/SMK/MAK Kelas XI Edisi Revisi 2017.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR