Tujuan Pembuatan Peta
Pembuatan sebuah peta memiliki tujuan, di antaranya:
1. Membantu pembuatan desain dari wilayah tata kota.
2. Menyimpan dan mengomunikasikan tentang informasi keruangan yang bersifat alami.
3. Membantu proses analisis perhitungan volume dari debit air di suatu wilayah.
4. Membantu pekerjaan untuk membuat sarana dan prasarana bagi masyarakat, misalnya saluran irigasi atau jalan.
5. Menyimpan berbagai data di permukaan bumi yang berkaitan dengan ilmu geografi.
"Membantu pembuatan desain dari wilayah tata kota merupakan salah satu tujuan pembuatan peta."
Nah, itu tadi beberapa fungsi peta dan tujuan pembuatan peta.
Coba Jawab! |
Apa saja yang disajikan dalam sebuah peta? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SMA Kelas X karya Sari Oktafiana, dkk.
Yuk, tonton juga video berikut ini!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR