adjar.id - Dalam buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 10 edisi revisi 2015, terdapat soal di halaman 158.
Soal tersebut terdiri atas beberapa pertanyaan tentang bela negara yang berasal dari teks "Ratusan Siswa SMA Ikuti Latihan Bela Negara".
Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian. Pembahasan soal ini dapat dijadikan sebagai referensi.
Bela negara merupakan suatu tekad, sikap, dan perilaku warga negara yang menunjukkan rasa kecintaannya kepada negara.
Upaya bela negara ini sangat diperlukan adanya adanya bentuk tanggung jawab yang dilakukan untuk mempertahankan keutuhan negara.
Menurut UU No.3 tahun 2002 pasal 9 ayat 1, bela negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijawai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara.
Bukan hanya sebagai kewajiban dasar manusia, tetapi juga merupakan kehormatan warga negara sebagai wujud pengabdian dan kerelaan berkorban kepada bangsa dan negara.
Bela negara yang dilakukan oleh warga negara merupakan hak dan kewajiban dalam mempertahankan dan membela kemerdekaan dan kedaulatan negara.
Pembelaan yang diwujudkan dengan keikutsertaan dalam upaya pertahanan negara merupakan kehormatan dan tanggung jawab dari setiap warga negara, Adjarian.
Sehingga, terkandung pengertian bawa upaya pertahanan negara harus didasarkan pada kesadaran akan hak dan kewajiban warga negara, serta keyakinan pada kekuatan sendiri.
Sekarang mari kita simak pembahasan soal tentang bela negara dari teks "Ratusan Siswa SMA Ikuti Latihan Bela Negara" berikut!
Baca Juga: Dasar Hukum Bela Negara di Indonesia
Bela Negara dari Teks 'Ratusan Siswa SMA Ikuti Latihan Bela Negara'
1. Bagaimana pendapat kalian tentang program bela negara?
Jawaban: Menurut saya, program bela begara sangat penting karena dapat berguna dalam meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya bela negara.
Agar bisa berjalan maksimal, baiknya program bela negara dilakukan di seluruh wilayah Indonesia.
Selain untuk meningkatkan kesadaran bela negara, program ini juga dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.
2. Apa yang akan dilakukan jika kalian termasuk dalam program bela negara?
Jawaban: Jika saya termasuk ke dalam program bela negara tersebut, maka saya akan senang dan bersungguh-sungguh dalam mengikuti program bela negara tersebut.
Harapannya agar saya dapat meningkatkan kesadaran bela negara dalam diri saya sendiri.
3. Setujukah kalian dengan program pemerintah tersebut?
Jawaban: Saya sangat setuju dengan program pemerintah tersebut.
4. Apakah kesediaan untuk mengikuti program bela negara ini menunjukkan sikap cinta tanah air? Sebutkan alasannya.
Baca Juga: Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam Bela Negara
Jawaban: Iya, kesediaan untuk mengikuti program bela negara merupakan bentuk sikap cinta tanah air.
Jika kita mengedepankan rasa cinta terhadap tanah air, maka kita akan selalu membela dan menjaga bangsa kita sendiri.
5. Bagaimana mempertahankan jiwa dan semangat bela negara?
Jawaban: Cara mempertahankan jiwa dan semangat bela negara bisa dilakukan dengan:
- Mengikuti berbagai program atau organisasi yang berkaitan dengan bela negara.
- Tidak melakukan kegiatan yang bisa menurunkan semangat bela negara.
- Ikut aktif dalam penyuluhan atau sosialisasi tentang pentingnya bela negara kepada masyarakat.
Nah, itulah pembahasan soal tentang bela negara dari teks "Ratusan Siswa SMA Ikuti Latihan Bela Negara".
Tonton juga video berikut ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR