1. Ita memperoleh sebuah informasi dan membagikannya ke whatsapp group. Nina merasa informasi yang dibagikan Ita meragukan.
Kemudian, Nina melakukan telusur informasi untuk mengkroscek kebenaran informasi tersebut. Nina menyimpulkan bahwa informasi yang dibagikan Ita tidak valid.
Namun, Ita bersikeras bahwa informasi yang dibagikannya valid. Ita menunjukkan sumber internet informasi tersebut.
Bagaimana pendapat kalian tentang perbedaan pendapat antara Ita dan Nina dalam menilai validitas informasi?
Apa solusi yang bisa kalian tawarkan, terutama untuk menentukan secara objektif validitas informasi yang dibagikan Ita?
Jawaban: Perbedaan pendapat adalah suatu hal yang wajar, apalagi saat ini semakin banyak informasi yang bisa kita dapatkan di internet.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat ingin menguji validitas informasi, seperti judul berita, sumber berita, gambar, dan pendapat atau sumber ahli di dalam berita tersebut.
Jika sudah yakin berita tersebut salah, maka kita harus mencari sumber yang melibatkan ahli dalam bidang tersebut sebagai bukti.
2. Edo mengajukan sebuah pertanyaan dalam whatsapp group yang diikutinya. Namun, hanya ada dua orang yang menanggapi. Dan itupun jawabannya kurang tepat menurut Edo.
Sementara anggota yang lain tidak ada yang berkomentar. Menurut analisis kalian, mengapa pertanyaan dari Edo tidak ada yang menanggapi? Bagaimana sebaiknya sikap Edo terhadap dua komentar yang ada?
Jawaban: Kemungkinan besar, anggota grup lain tidak tahu mengenai pertanyaan yang diajukan Edo. Sebaiknya, Edo menghargai pendapat yang diberikan dua temannya itu.
Baca Juga: 2 Prinsip Umum Etika Berinternet (Netiket), Materi PPKn Kelas VIII
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR