adjar.id - Kali ini kita akan belajar dan membahas soal bahasa Indonesia seputar kata-kata baru.
Kata-kata baru tersebut ada di dalam teks berjudul "Raja Ampat", yang ada di dalam buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Lihat Sekitar kelas IV, halaman 133.
Adapun kata-kata baru yang akan kita pelajari adalah kepulauan, turis, flora, fauna, dan biota.
Nah, Adjarian dapat membaca dan memahami arti dari kelima kata tersebut di dalam buku halaman 135.
Selanjutnya, tugas kita adalah mengisi kalimat rumpang dengan salah satu dari kelima kata tersebut yang pas sesuai dengan konteksnya.
Kalau begitu, langsung saja kita bahas soal-soalnya, yuk!
Jelajah Kata
Perhatikan kata-kata yang ditandai pada cerita "Raja Ampat" di atas. Lihatlah kata-kata tersebut di bawah ini.
1. Kepulauan = Kumpulan beberapa pulau
2. Turis = Orang yang berwisata; pelancong; wisatawan.
3. Flora = Dunia tumbuh-tumbuhan.
Baca Juga: Jawab Soal Jurnal Membaca 'Celengan', Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas IV
4. Fauna = Dunia hewan
5. Biota = Seluruh flora dan fauna di satu daerah tertentu.
Gunakanlah kata-kata tersebut untuk melengkapi kalimat rumpang berikut agar kalian lebih lebih memahami artinya.
1. Semua makhluk hidup yang ada di dalam laut disebut ... laut.
2. Kumpulan beragam jenis karang yang indah sering disebut sebagai taman laut, walapun karang termasuk ... laut.
3. Indonesia merupakan negara ... karena terisi atas beribu-ribu pulau.
4. Peringatan harus diberikan kepada para ... yang membuang sampah seenaknya di sekitar perairan Raja Ampat.
5. Hutan-hutan Papua Barat kaya akan aneka ... yang tidak ditemui di tempat lain, misalnya buah matoa.
Jawaban
1. Biota
2. Fauna
Baca Juga: Jawab Soal Cara Membuka Tabungan di Bank, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas IV
3. Kepulauan
4. Turis
5. Flora
Nah, itulah pembahasan soal mengisi kalimat rumpang teks "Raja Ampat", Adjarian.
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR