Proses Pengesahan UUD NRI 1945
Setelah berhasil merancang UUD, BPUPKI dibubarkan karena tugasnya sudah selesai.
Dilanjutkan dengan pembentukan PPKI yang bertugas untuk penyiapan kemerdekaan Indonesia.
Satu hari setelah kemerdekaan Indonesia, yaitu pada 18 Agustus 1945, PPKI melakukan sidang yang memutuskan:
1. Menetapkan Soekarno dan Mohammad Hatta sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.
2. Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) untuk menyusun kelengkapan pemerintahan.
3. Mengesahkan pembukaan Undang-Undang Dasar.
Nah, pembukaan inilah yang menjadi pokok dari UUD yang disahkan oleh PPKI dan dikukuhkan KNIP pada 19 Agustus 1945.
Undang-Undang Dasar tersebut kemudian disebut Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjadi dasar hukum tertulis Indonesia.
"UUD NRI Tahun 1945 disahkan pada sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945."
Sistematis UUD NRI Tahun 1945
Baca Juga: Pokok-Pokok Pikiran dalam Pembukaan UUD 1945
Sistematis UUD NRI Tahun 1945 mencakup tiga hal, di antaranya adalah:
1. Pembukaan, mencakup prinsip-prinsip pokok kenegaraan.
2. Batang tubuh, merupakan rangkaian kesatuan pasal yang bulat dan terpadu.
2. Penjelasan, memuat penjelasan isi batang tubuh UUD NRI Tahun 1945.
Nah, Adjarian, itulah pembahasan materi mengenai perumusan dan penetapan Undang-Undang dasar Negara Republik Indonesia (UUD NRI) Tahun 1945.
Coba Jawab! |
Kapan UUD NRI Tahun 1945 disahkan? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Simak video berikut ini, yuk!
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR