adjar.id - Menjaga dan melindungi hewan yang terancam punah merupakan salah satu kewajiban manusia yang dibahas dalam buku tematik kelas 4, tema 9.
Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan jenis flora dan fauna.
Flora adalah segala jenis tumbuhan atau tanaman yang memiliki klasifikasi yang ada di Indonesia.
Sedangkan fauna adalah penyebutan untuk hewan dan kehidupannya.
Namun, tahukah Adjarian ada beberapa hewan di Indonesia yang terancam punah?
Hewan yang terancam punah di Indonesia seperti komodo, harimau Sumatera, burung jalak Bali, orang utan Kalimatan, badak Jawa, dan gajah Sumatera.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan hewan di Indonesia terancam punah, salah satunya pemburuan liar.
Lalu, apa saja kewajiban manusia terhadap hewan yang terancam punah tersebut? Yuk, kita simak pembahasan berikut!
"Hewan terancam punah disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya pemburuan liar."
Baca Juga: Jawab Soal Kewajiban Manusia Terhadap Hutan, Kelas 4 Tema 9
5 Bentuk Kewajiban Manusia terhadap Hewan yang Terancam Punah
Hewan yang terancam punah adalah hewan yang sulit ditemukan di alam sekitar kita.
Manusia harus berkewajiban menjaga dan melindungi hewan yang terancam punah.
Berikut kewajiban manusia terhadap hewan yang terancam punah.
1. Tidak Melakukan Pemburuan
Pemburuan liar hewan yang terancam punah adalah perilaku ilegal atau melanggar hukum dan bertentangan dengan peraturan konservasi hewan.
Konservasi hewan adalah tindakan melindungi hewan yang terancam punah dengan melestarikan habitat atau tempat tinggal aslinya.
Larangan melakukan pemburuan hewan yang terancam punah juga disebutkan dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 Pasal 21 ayat 2.
"Hewan yang terancam punah harus dijaga habitat aslinya dan tidak melakukan pemburuan liar."
Baca Juga: 5 Bentuk Kewajiban Manusia Terhadap Sungai, Kelas 4 Tema 9
2. Tidak Merusak Habitat Hewan yang Terancam Punah
Melakukan pembukaan lahan dan penebangan hutan secara besar-besaran merupakan salah satu perilaku merusak habitat hewan yang terancam punah.
Selain itu membuang sampah atau limbah di habitat hewan yang terancam punah juga dapat berdampak buruk untuk kelangsungan hidup hewan.
Hal ini sama dengan mengambil hak-hak yang seharusnya didapatkan hewan yang terancam punah tersebut.
3. Tidak Memperjualbelikan Hewan yang Terancam Punah
Hewan yang terancam punah memiliki harga yang tinggi, dikarenakan hewan tersebut sudah sulit ditemukan di alam sekitar.
Beberapa orang mengambil kesempatan tersebut dengan cara memperjualbelikan hewan yang terancam punah.
Perlilaku tersebut sangat berdampak buruk bagi kelangsungan hidup dan populasi hewan yang terancam punah.
"Tidak merusak habitat asli dan tidak memperjualbelikan hewan yang terancam punah adalah kewajiban manusia."
Baca Juga: Hak dan Kewajiban Manusia Terhadap Lingkungan Berdasakan Undang-Undang
4. Tidak Memelihara Hewan yang Terancam Punah
Memelihara hewan langka yang terancam punah dapat membahayakan spesiesnya.
Sebab, hewan perlu hidup di habitat aslinya, sehingga hewan yang dipelihara tidak sesuai dengan habitat aslinya akan berpotensi menimbulkan stres bagi hewan.
"Memelihara hewan yang terancam punah dapat berdampak buruk bagi populasi hewan di habitat aslinya."
5. Ikut Serta dalam Upaya Pelestarian Hewan
Selain tidak melakukan aksi kejahatan terhadap hewan yang terancam punah, kita juga perlu ikut serta dalam upaya pelestarian hewan.
Salah satunya dengan cara mengunjungi tempat konservasi hewan.
Dengan begitu kita juga ikut menyumbang kebutuhan pangan dan perawatan hewan dari tiket masuk yang kita beli.
Nah Adjarian, itulah lima bentuk kewajiban manusia terhadap hewan yang terancam punah.
Baca Juga: Jawab Soal Teks ‘Menjaga Kelestarian Energi Adalah Kewajiban Bersama’, Kelas 3 Tema 6
Sekarang jawab pertanyaan di bawah ini, yuk!
Pertanyaan |
Apa yang dimaksud dengan hewan yang terancam punah? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR