adjar.id - Apa yang Adjarian biasanya lakukan saat cuaca hujan?
Saat cuaca hujan suhu di sekitar kita akan berubah menjadi dingin.
Bicara tentang cuaca hujan, sebenarnya apa yang dimaksud dengan cuaca?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), cuaca adalah kondisi udara pada suatu tempat tertentu dengan jangka waktu terbatas.
Selain itu, cuaca juga dapat diartikan sebagai keadaan udara pada wilayah tertentu dengan durasi waktu yang tidak sama.
Cuaca dibedakan menjadi lima jenis, yaitu cuaca cerah, cuaca panas, cuaca berawan, cuaca dingin, dan cuaca hujan.
Nah, kali ini kita akan membahas tentang cuaca hujan.
Berikut pengertian dan macam-macam manfaat cuaca hujan.
"Cuaca adalah keadaan udara pada suatu wilayah dengan jangka waktu yang berbeda."
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Cuaca dan Macam-Macam Kondisi Cuaca di Indonesia
Pengertian Cuaca Hujan
Titik-titik air yang jatuh dari langit ke bumi merupakan pertanda terjadinya cuaca hujan.
Hujan menurut KBBI adalah titik-titik air yang berjatuhan dari udara karena proses pendinginan.
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, udara saat hujan akan berubah menjadi dingin, Adjarian.
Lalu, apa itu cuaca hujan?
Nah, dapat disimpulkan cuaca hujan adalah kondisi udara dingin yang ditandai dengan jatuhnya titik-titik air hujan pada suatu tempat tertentu dengan jangka waktu terbatas.
O iya, cuaca hujan mudah dijumpai di Indonesia, lo.
Indonesia yang termasuk negara tropis sering mengalami cuaca hujan pada musim penghujan dengan instesitas hujan yang tinggi.
"Cuaca hujan adalah keadaan udara yang ditandai jatuhnya titik-titik air hujan."
Baca Juga: Tak Banyak yang Sadar, Cuaca Dingin Ternyata Punya Segudang Manfaat bagi Tubuh
Manfaat Cuaca Hujan
1. Menyuburkan Tanah
Titik-titik air hujan yang jatuh ke bumi memberikan manfaat untuk kesuburan tanah.
Tanah yang subur akan bermanfaat bagi pertumbuhan tanaman. Tanaman yang tumbuh di tanah yang subur akan dapat tumbuh dengan baik.
2. Persediaan Air
Cuaca hujan akan membuat titik-titik air hujan jatuh ke bumi dan diserap oleh tanah.
Selain terserap oleh tanah, ada juga air yang langsung jatuh ke sungai, laut, waduk, bendungan, dan semacamnya.
Nah, air yang terserap oleh tanah dan menjadi sumber air dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti untuk minum, mencuci, dan sebagainya.
"Hujan bermanfaat menyuburkan tanah dan menyediakan air untuk kebutuhan sehari-hari."
Baca Juga: Mengapa Hujan Bisa Turun di saat Cuaca Cerah?
3. Bermanfaat untuk Pertanian
Hujan yang turun juga akan sangat bermanfaat untuk para petani.
Dengan adanya hujan, para petani tidak perlu kesulitan menyirami lahan pertanian mereka.
Selain itu, air hujan juga akan membuat tanah sawah semakin subur dan berpengaruh terhadap hasil panen.
4. Membersihkan Udara
Air juga dapat bermnfaat untuk membersihkan udara dari polusi kendaraan ataupun pabrik.
Air hujan juga dapat menghilangkan debu yang bertebaran di udara.
Nah, itulah pengertian dan beberapa contoh manfaat cuaca hujan bagi kehidupan di bumi, Adjarian.
Sekarang kita jawab pertanyaan di bawah ini, yuk!
Baca Juga: 5 Manfaat Hutan bagi Kehidupan, Si Hijau Pelindung Bumi
Pertanyaan |
Apa manfaat dari tanah yang subur? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR