adjar.id – Indonesia masa awal kemerdekaan dimulai dari adanya perjanjian linggarjati untuk memperkuat status kemerdekaan Indonesia.
Pada masa ini juga terjadi pembentukan partai politik, perubahan sistem pemerintahan, dan perpindahan ibu kota negara ke Yogyakarta.
Sementara itu, pada masa demokrasi liberal kehidupan politik di Indonesia menggunakan sistem parlementer.
Jadi, presiden hanya sebagai kepala negara dan perdana menteri bertanggungjawab terhadap parlemen.
Kehidupan sosial pada masa demokrasi liberal jauh lebih baik daripada masa awal kemerdekaan dengan bertambahnya jumlah penduduk dan meningkatnya kesejahteraan penduduk.
Adanya Dekrit Presiden 5 Juli 1959 menjadi awal dimulainya masa demokrasi terpimpin di Indonesia.
Ada beberapa kebijakan yang diterapkan pada masa demokrasi terpimpin, di antaranya politik mercusuar, konfrontasi dengan Malaysia, dan keluarnya Indonesia dari PBB.
Nah, pembahasan mengenai masa awal kemerdekaan sampai masa demokrasi terpimpin ini menjadi salah satu materi UTBK SBMPTN bidang Soshum, Adjarian.
Yuk, kita simak kumpulan soal SBMPTN mengenai materi tersebut lengkap dengan jawaban dan pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: Jawab Soal Bagaimana Penerapan Pancasila sebagai Dasar Negara pada Masa Awal Kemerdekaan?
1. PDRI yang dipresideni oleh Syafrudin Prawiranegara di Bukit Tinggi dibentuk dengan tujuan...
A. Mematuhi perintah Soekarno
B. Menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia masih ada
C. Menghindari Agresi Militer Indonesia II
D. TNI membutuhkan markas besar
E. Sri Sultan HB IX tidak menjamin keselamatan Soekarno Hatta
(FR UTBK SBMPTN 2021)
Jawaban: B. Menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia masih ada
Pembahasan: Agresi Militer Belanda II yang ditunjukkan ke Yogjakarta dimaksudkan untuk menghilangkan dan melemahkan pengaruh poimpinan nasional dengan ditangkapnya Soekarno Hatta.
Baca Juga: Isi Dekrit Presiden 5 Juli 1959
Hal ini juga diikuti dengan diasingkannya Soekarno dan Hatta ke Belitung.
Namun, sebelum terjadinya penangkapan dan pengasingan tersebut, Soekarno memerintahkan Sjafrudin Prawiranegara untuk membentuk sebuah pemerintahan darurat di Bukit Tinggi.
Tujuannya agar menunjukkan kepada dunia internasional bahwa pemerintahan dalam tubuh Indonesia masih ada.
2. Pembentukan BNI pada 1 November 1945 digunakan untuk...
A. Pembentukan dan mengatur ORI
B. Bank sentral
C. Bank sirkulasi
D. Pegadaian
E. Simpan pinjam pengusaha awal kemerdekaan
Baca Juga: Daftar Kabinet pada Masa Demokrasi Liberal
(FR UTBK SBMPTN 2021)
Jawaban: B. Bank sentral
Pembahasan: BNI 1946 dibentuk setelah pemerintah membeli cabang De Javasche Bank di Jogja sebagai bank sentral Indonesia.
Pembentukan BNI bertujuan untuk mencetak ORI dan mengatur peredarannya di tengah meraknya mata uang asing terutama Jepang.
3. Pemberontakan DI/TII Aceh pada tanggal 20 September 1953 dipimpin oleh Daud Beureueh mereda dan kesepakatan damai dijalin dengan pemerintah pusat lewat jalan...
A. Para pengikut Daud Beureueh diberikan jaminan kebebasan dan kehidupan layak
B. Aceh berhak untuk memiliki pangkalan militer sendiri
C. Wilayah Aceh dilebur menjadi satu dengan wilayah Sumatra Utara menjadi Daerah Istimewa Aceh
D. Pemerintah pusat memberikan hak Aceh dan diizinkan menerapkan syariat Islam
Baca Juga: Perkembangan Politik Indonesia pada Masa Demokrasi Liberal
E. Pemerintah menjaga ketat Aceh dengan menerapkan Darurat Militer
(SOAL UTBK SBMPTN 2019)
Jawaban: D. Pemerintah pusat memberikan hak Aceh dan diizinkan menerapkan syariat Islam
Pembahasan: Pemberontakan DI/TII Aceh dipimpin oleh Daud Beureueh di mana pemberontakan dilatarbelakangi rasa kecewa tokoh masyarakat Aceh.
Hal ini karena Provinsi Aceh dilebur dengan Provinsi Sumatra Utara, pemberontakan dilakukan dengan cara militer dan diplomasi.
Sehingga menghasilkan keputusan Aceh diberi otonomi daerah dan diberlakukan hukum syariat Islam.
Nah, itulah kumpulan soal tentang Indonesia masa awal kemerdekaan sampai demokrasi terpimpin untuk membantu Adjarian, belajar untuk UTBK SBMPTN 2022, ya!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR