adjar.id - Tahukah Adjarian apa saja manfaat air kelapa muda?
Air kelapa muda memang menjadi kesukaan banyak orang karena rasanya yang segar.
Jika diminum dengan es dan serutan kelapa, rasanya akan sangat menyegarkan, terlebih lagi jika cuaca sedang terik.
Namun, selain segar, rupanya air kelapa muda juga memiliki sejumlah manfaat, lo.
Baca Juga: Mengandung Nutrisi, Ini 5 Manfaat Air Kelapa Hijau Bagi Kesehatan
Manfaat tersebut tentu berasal dari kandungan dalam air kelapa muda tersebut, Adjarian.
Nah, sebenarnya apa saja kandungan dan manfaat air kelapa muda, ya? Ingin tahu?
Yuk, kita cari tahu bersama-sama!
Manfaat Air Kelapa Muda
Sebenarnya ada banyak manfaat air kelapa muda, Adjarian.
Nah, beberapa manfaat air kelapa muda antara lain ialah:
1. Menghidrasi tubuh sehingga carian dalam tubuh tetap seimbang.
2. Menetralkan berbagai racun di dalam tubuh.
3. Membuang zat sisa berbahaya di dalam tubuh melalui urine.
4. Membasmi cacing yang ada di dalam perut.
Baca Juga: 5 Manfaat Mengonsumsi Buah Anggur yang Jarang Diketahui
5. Menurunkan tekanan darah tinggi.
6. Melarutkan batu ginjal.
7. Mengatasi rasa panas akibat luka bakar.
8. Mengurangi rasa gatal karena penyakit kulit, misalnya cacar.
9. Mengurangi nyeri saat menstruasi
10. Mengatasi jerawat.
Kandungan Air Kelapa Muda
Berbagai manfaat air kelapa muda berasal dari zat yang terkandung di dalamnya, Adjarian.
Beberapa kandungan air kelapa muda di antaranya adalah:
1. Vitamin
Air kelapa muda tinggi akan kandungan vitamin, seperti vitamin C dan vitamin B kompleks.
2. Mineral
Berbagai mineral yang ada di dalam air kelapa muda di antaranya adalah kalium, lasium, fosfor, nitrogen, magnesium, dan zat besi.
Baca Juga: Suka Mengonsumsi Kentang? Ini Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh
3. Asam amino
Di dalam air kelapa muda terkandung 12 macam asam amino yang mana empat di antaranya lebih tinggi kadarnya daripada yang terkandung dalam susu sapi.
Empat asam amino yang banyak terdapat dalam air kelapa muda ialah alanin, arginin, serin, dan sistein.
Nah, itulah kandungan serta manfaat air kelapa muda, Adjarian. Apakah Adjarian sering mengonsumsinya?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR