Bukti yang ada yang mendasari teori ini adalah adanya tanggul di dasar laut samudra, dan sumur di dasar laut yang semakin dalam maka batuannya semakin tua.
Nah, disini bisa kita disimpulkan bahwa terdapat gerakan yang berasal dari tanggul dasar samudra atau mid oceanic ridge ke arah yang berlawanan.
Hal ini terjadi karena adanya arus konveksi dari lapisan bawah kulit bumi.
5. Teori Lempeng Tektonik
Tozo Wilson mengemukakan tentang adanya teori lempeng tektonik yang didasari atas adanya beberapa lempeng bumi yang berasa di bawah kulit bumi.
Baca Juga: Mempelajari Pengertian Vulkanisme, Gejala, dan Contoh-Contohnya
Lempeng tektonik yang membentuk kulit bumi terus bergerak karena adanya pengaruh dari arus konvesi pada lapisan astenosfer di bawah lempek tektonik.
Teori ini didukung oleh beberapa data penelitian geologi, berupa geologi kelautan, pemboran laut dalam, dan kegempaan.
Gerak lempek tektonik berdasarkan arah geraknya terbagi menjadi tiga jenis, yaitu konvergensi, transform, dan divergensi.
Nah, Adjarian itu tadi beberapa teori terbentuknya kulit bumi yang bisa menjadi referensi adjarian untuk mengerjakan uji kompetensi di halaman 57, ya.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR