Macam-Macam Hormon Pertumbuhan pada Hewan dan Manusia
Adjarian, dalam pertumbuhan terbagi menjadi enam hormon penting, yaitu:
1. Growth Hormone atau GH
Bila kelebihan hormon dapat mengakibatkan pertumbuhan raksasa atau disebut dengan gigantisme.
2. Tiroksin
Tiroksin adalah hormon yang dihasilkan oleh kelenjar tiroid dan berfungsi memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan.
Bila kekurangan hormon tiroksin pada saat masa kanak-kanak dapat menyebabkan pertumbuhan yang lambat dan mental yang terbelakang.
Kekurangan hormon tiroksin sering disebut dengan istilah kretinisme.
3. Folikel Stimulating Hormone atau FSH
Hormon ini berfungsi untuk merangsang pembentukan folikel sel ovum.
Baca Juga: Mengenal Struktur Bagian Tumbuhan, Definisi, Fungsi dan Jenis: Batang
4. Androgen atau Testosteron
Hormon yang memengaruhi ciri-ciri sekunder untuk pria.
5. Estrogen
Hormon yang dapat memperlihatkan ciri-ciri sekunder untuk wanita.
6. Neuropeptida
Hormon pada hewan tingkat rendah, berfungsi untuk merangsang dan regenerasi.
"Selain dengan makanan, pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup dapat dipengaruhi dengan lingkungan hidup juga."
Nah, itulah definisi dan faktor-faktor pertumbuhan dan perkembangan yang wajib sekali, Adjarian, ketahui.
Sekarang, yuk coba jawab soal di bawah ini, ya!
Pertanyaan |
Sebutkan salah satu faktor eksternal? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR