adjar.id - Adjarian, sejak kita lahir banyak sekali perubahan yang terjadi pada kita.
Contohnya, tinggi dan berat badan kita yang sudah mulai bertambah setiap harinya.
Nah, itu semua terjadi dikarenakan adanya pertumbuhan dan perkembangan.
Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban Pertumbuhan dan Perkembangan dan Jenisnya
Pertumbuhan adalah proses pertambahan jumlah, ukuran, serta fungsi sel yang terjadi karena adanya pembelahan sel.
Sedangkan, untuk perkembangan adalah proses menuju kedewasaan atau kematangan pada sel, ya.
Nah, untuk, Adjarian, yang belum tahu jangan khawatir.
Yuk, simak artikel definisi, faktor pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup di bawah ini, ya.
"Pertumbuhan bersifat kuantitatif atau dapat diukur dengan suatu alat. Sedangkan, perkembangan bersifat kualitatif dan tidak dapat diukur dengan suatu alat."
Definisi Pertumbuhan dan Perkembangan
1. Pertumbuhan
Seperti yang, Adjarian, ketahui pertumbuhan adalah proses pertambahan jumlah, bentuk, ukuran, serta fungsi sel akibat adanya pembelahan sel.
Pertumbuhan bersifat kuantitatif dan dapat diukur dengan suatu alat ukur tertentu.
Selain itu, dapat dilihat secara fisik, dan bersifat tidak dapat kembali lagi atau ireversibel.
Contohnya, pertumbuhan tanaman dapat diukur dengan menggunakan auksanometer atau busur tumbuhan pada tanaman.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Prosedur Keselamatan di Laboratorium dan Tujuannya
2. Perkembangan
Begitupun dengan perkembangan, seperti yang, Adjarian, ketahui, perkembangan adalah proses menuju suatu kedewasaan atau kematangan pada sel.
Perkembangan bersifat kualitatif dan tidak dapat diukur dengan suatu alat.
Perkembangan terlihat dari berfungsinya alat-alat reproduksi pada makhluk hidup.
Contohnya, manusia dan hewan dengan mulai berfungsinya alat reproduksi.
Dan, menghasilkan sel gamet jantan atau sperma dan sel gamet betina atau ovum.
"Pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup dipengaruhi dua faktor penting, yaitu eksternal dan internal."
Faktor-Faktor yang Memengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan
1. Faktor Eksternal
Faktor eksternal atau fakor luar yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup, yaitu:
- Makanan
- Air
- Suhu (optimalnya suhu 22-37 derajat celcius)
- Kelembaban
- Cahaya
Cahaya dapat menguraikan auksin atau hormon pertumbuhan.
Cahaya dapat merangsang pembungaan tumbuhan atau fotoperiodisme.
Pertumbuhan yang berada di tempat gelap disebut juga dengan etiolasi.
Baca Juga: 3 Tingkatan Keanekaragaman Hayati: Gen, Jenis, dan Ekosistem
2. Faktor Internal
Dalam faktor internal terbagi menjadi dua, yaitu:
1. Gen
Gen adalah faktor-faktor sifat keturunan yang dapat diturunkan pada keturunannya.
2. Hormon
Hormon adalah senyawa kimia yang terdiri dari protein yang berfungsi sebagai zat perangsang atau mengaktifkan sel-sel untuk bertumbuh dan berkembang.
"Pertumbuhan yang ada di dalam tempat yang gelap disebut dengan istilah etiolasi."
Macam-Macam Hormon Pertumbuhan pada Hewan dan Manusia
Adjarian, dalam pertumbuhan terbagi menjadi enam hormon penting, yaitu:
1. Growth Hormone atau GH
Bila kelebihan hormon dapat mengakibatkan pertumbuhan raksasa atau disebut dengan gigantisme.
2. Tiroksin
Tiroksin adalah hormon yang dihasilkan oleh kelenjar tiroid dan berfungsi memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan.
Bila kekurangan hormon tiroksin pada saat masa kanak-kanak dapat menyebabkan pertumbuhan yang lambat dan mental yang terbelakang.
Kekurangan hormon tiroksin sering disebut dengan istilah kretinisme.
3. Folikel Stimulating Hormone atau FSH
Hormon ini berfungsi untuk merangsang pembentukan folikel sel ovum.
Baca Juga: Mengenal Struktur Bagian Tumbuhan, Definisi, Fungsi dan Jenis: Batang
4. Androgen atau Testosteron
Hormon yang memengaruhi ciri-ciri sekunder untuk pria.
5. Estrogen
Hormon yang dapat memperlihatkan ciri-ciri sekunder untuk wanita.
6. Neuropeptida
Hormon pada hewan tingkat rendah, berfungsi untuk merangsang dan regenerasi.
"Selain dengan makanan, pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup dapat dipengaruhi dengan lingkungan hidup juga."
Nah, itulah definisi dan faktor-faktor pertumbuhan dan perkembangan yang wajib sekali, Adjarian, ketahui.
Sekarang, yuk coba jawab soal di bawah ini, ya!
Pertanyaan |
Sebutkan salah satu faktor eksternal? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR