Sambutan Rakyat Indonesia terhadap Jepang, Materi Sejarah Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Rizky Amalia, Jumat, 11 Oktober 2024 | 09:00 WIB
Pendudukan Jepang di Indonesia (1942–1945) adalah periode singkat, tetapi penuh gejolak dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia. (Fotograaf Onbekend / DLC)

"Sambutan awal rakyat Indonesia terhadap Jepang penuh dengan harapan akan kemerdekaan dan pembebasan dari penjajahan Barat."

Sambutan Rakyat Indonesia terhadap Jepang

Jepang menyebarkan propaganda yang menjanjikan kemerdekaan bagi negara-negara Asia. (unsplash/Filip Andrejevic)

Kedatangan Jepang disambut dengan harapan yang besar oleh sebagian rakyat Indonesia, terutama di kalangan para pejuang nasionalis.

Mereka percaya bahwa Jepang akan membawa perubahan positif dan memberikan kemerdekaan bagi Indonesia.

Di beberapa daerah, rakyat menyambut kedatangan tentara Jepang dengan sorak-sorai dan bendera merah putih yang dikibarkan secara terbuka.

Beberapa faktor yang mendorong sambutan hangat ini, antara lain:

- Propaganda Jepang

Jepang menyebarkan propaganda yang menjanjikan kemerdekaan bagi negara-negara Asia.

Jepang menggunakan slogan Asia untuk Asia yang menyiratkan bahwa mereka datang untuk membebaskan bangsa-bangsa Asia dari penjajahan Barat.

- Perlawanan terhadap Belanda

Banyak rakyat Indonesia yang sudah lama kecewa dan marah terhadap pemerintah kolonial Belanda.

Baca Juga: Penjajahan Jepang di Berbagai Wilayah di Indonesia, Materi Sejarah Kelas XI Kurikulum Merdeka