Keterampilan Gerak Memegang Bet dan Memukul dalam Permainan Softball, Materi PJOK Kelas XI

By Rizky Amalia, Rabu, 22 Mei 2024 | 16:30 WIB
Meski mirip dengan kasti, permainan softball cenderung mengutamakan ketangkasan dan kecerdasan. (Michelle Price Miller)

Keterampilan Gerak Memegang Bet dan Memukul dalam Permainan Softball

1. Gerak Memegang Bet (Pemukul)

(tangkapan layar) Ada tiga cara yang dapat dilakukan untuk memegang tongkat softball, yaitu pegangan bawah, pegangan tengah, dan pegangan atas. (kemdikbud.go.id)

- Kayu pemukul dipegang erat dengan dua tangan saling merapat.

- Sendi antara kedua dan ketiga jari-jari tangan di atas segaris dengan pertengahan ruas ketiga jari tangan yang ada di bawahnya.

- Posisi pegangan senyaman mungkin untuk melakukan pukulan.

- Ada tiga cara yang dapat dilakukan untuk memegang tongkat atau stick softball, yaitu pegangan bawah, pegangan tengah, dan pegangan atas.

- Pegangan bawah adalah posis tongkat dipegang dekat bonggol.

- Pegangan tengah, yaitu tongkat dipegang dengan posisi tangan bawah 2,5 sentimeter per 5 sentimeter dari bonggol.

- Pegangan atas ialah tongkat dipegang dengan posisi tangan bawah 7,5 sentimeter per 10 sentimeter dari bonggol.

Selain keterampilan gerak, perhatikan juga kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat memegang pemukul.

Mulai dari pegangan kurang kuat, tidak fokus dalam memegang, memegang tidak sesuai tujuan dalam memukul, hingga posisi lengan kaku.

Baca Juga: Posisi dan Tugas Pemain Softball