adjar.id - Ada beberapa teknik dasar permainan bola voli yang dapat dilakukan, salah satunya membendung atau blocking.
Dalam bahasa Inggris, blocking berarti menahan.
Teknik blocking dalam permainan bola voli diartikan sebagai teknik untuk menahan serangan lawan.
Meski terlihat mudah, teknik blocking dalam olahraga voli cukup sulit dilakukan jika belum terbiasa.
Pemain yang bertugas menghalau bola harus memiliki refleks yang baik dan kokoh dalam bertahan.
Teknik bertahan dalam permainan bola voli ini bertujuan untuk menghadang smash dari lawan.
Teknik blocking dapat dilakukan oleh satu pemain dan maksimal tiga pemain.
Blocking yang dilakukan lebih dari satu pemain dinilai lebih efektif dalam membendung smash dari lawan.
Pemain yang bertugas menghalau bola harus memiliki refleks yang baik dan kokoh dalam bertahan.
O iya, ada dua cara melakukan blocking, yaitu blocking aktif dan blocking pasif.
Umumnya cara melakukan blocking yang benar adalah dengan menggunakan kedua lengan.
Baca Juga: Teknik Gerakan Smash dalam Permainan Bola Voli, Materi PJOK Kelas XI