Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Teks 'Kota Tanpa Buku', Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 2

By Mumtahanah Kurniawati, Senin, 29 Januari 2024 | 07:00 WIB
Pada buku Bahasa Indonesia Kelas IX Kurikulum Merdeka Bab 2, halaman 49, terdapat soal teks 'Kota Tanpa Buku' (Freepik)

adjar.id - Pada buku Bahasa Indonesia Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 2, halaman 49, terdapat soal seputar teks bacaan berjudul "Kota Tanpa Buku".

Kita ditugaskan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan setelah membaca teks bacaan tersebut, Adjarian.

O iya, teks bacaan "Kota Tanpa Buku" bisa kita baca di halaman 47, ya.

Kita diajak berpikir tentang pentingnya buku dan bagaimana jika di suatu kota tidak ada buku.

Lalu, pada akhir paragraf terdapat ajakan untuk menghadirkan buku di sekitar kita, seperti di sudut teras rumah.

Nah, berikut pembahasan soal tersebut. Yuk, simak!

Pertanyaan Teks "Kota Tanpa Buku"

1. Bagaimana perasaan kalian ketika membaca teks ini? Sebutkan alasan kalian.

Jawaban: Perasaan saya ketika membaca teks ini adalah senang dan terharu.

Alasannya, senang karena tulisan pada teks ini dibuat dengan indah dan menceritakan buku.

Terharu karena saya jadi ikut merasakan bahwa buku memang sangat penting untuk ada di kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Teks 'Nama Keluarga', Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 1

2. Menurut kalian, bagaimana pendapat penulis teks ini tentang buku?

Jawaban: Pada teks ini terlihat bahwa penulis memiliki pendapat yang positif tentang buku.

Penulis sangat menyukai buku, serta ingin pembaca juga menyukai buku.

3. Menurut kalian, mengapa penulis memilih judul "Kota Tanpa Buku"?

Jawaban: Ada dua alasan kenapa penulis memilih judul tersebut, yaitu:

- Untuk memberikan efek dramatis, sehingga mengundang perhatian pembaca.

- Untuk mewakilkan keseluruhan isi teks.

4.Secara umum, apa pesan yang hendak disampaikan penulis teks ini?

Jawaban: Secara umum pesan yang hendak disampaikan penulis pada teks ini adalah mengajak pembaca untuk mencintai buku.

Selain itu, juga mengajak pembaca menjadi orang yang menghidupkan kegiatan di taman bacaan.

5. Bandingkan teks "Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Tingkatkan Literasi Masyarakat" dan teks "Kota Tanpa Buku". Dapatkah kalian menemukan persamaan dan perbedaannya?

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Pertanyaan Teks 'Yang Lebih Penting dari Aku', Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 1

Jawaban: Tabel 2.6 Membandingkan Dua Teks

- Isi Teks

TBM Tingkatkan Literasi Masyarakat = Pentingnya buku dan tempat membaca buku.

Kota Tanpa Buku = Pentingnya buku dan tempat membaca buku.

- Jenis Tulisan

TBM Tingkatkan Literasi Masyarakat = Formal, sederhana, langsung menyampaikan kondisi yang terjadi.

Kota Tanpa Buku = Banyak ditemukan kata-kata kiasan, mengajak pembaca berdialog.

- Kosakata Baru

TBM Tingkatkan Literasi Masyarakat = Sudut baca, motivator, koleksi.

Kota Tanpa Buku = Jendela dunia, pajangan, kunci pengetahuan, pintu wawasan, proklamator.

Nah, itu dia pembahasan soal seputar teks "Kota Tanpa Buku".

Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Tabel 1.3 Menemukan Arti Kata, Kelas IX Kurikulum Merdeka, Bab 1

  

Tonton video ini juga, yuk!