Kelebihan dan Kelemahan Sistem Barter, Materi Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas IV

By Mumtahanah Kurniawati, Selasa, 19 Desember 2023 | 08:30 WIB
Sistem barter memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. (Freepik)

adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang sistem barter?

Sistem barter adalah sistem tukar barang yang digunakan manusia sebagai pemenuhan kebutuhan pada masa sebelum uang ditemukan.

Zaman dahulu, manusia berusaha memenuhi kebutuhan mereka dengan usaha sendiri, seperti berburu, membuat pakaian sendiri, dan lain sebagainya.

Namun, seiring waktu manusia menyadari bahwa hal tersebut tidaklah cukup sehingga perlu bekerja sama.

Kesadaran kerja sama tersebut dan keterbatasan kebutuhan, kondisi geografis, serta sumber daya alam memaksa manusia pada zaman itu untuk bertukar kebutuhan.

Pertukaran dilakukan antara barang dengan barang dari kelompok yang saling membutuhkan.

Hingga terciptalah sistem barter, yaitu sistem jual beli barang ditukar dengan barang.

Nah, sistem ini mempunyai kelebihan dan kelemahannya tersendiri.

Berikut kelebihan dan kelemahan sistem barter.

Simak, yuk!

"Sistem barter adalah sistem tukar barang yang digunakan manusia sebagai pemenuhan kebutuhan pada masa sebelum uang ditemukan."

Baca Juga: Jawab Soal Pertanyaan Esensial Topik A: Aku dan Kebutuhanku, Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas IV Kurikulum Merdeka