Bagaimana Cara Melakukan Chest Pass pada Olahraga Basket?

By Aldita Prafitasari, Jumat, 13 Januari 2023 | 17:30 WIB
Chest pass merupakan salah satu teknik passing atau melempar dalam olahraga basket. (Unsplash)

adjar.id - Dalam olahraga basket, terdapat gerakan chest pass atau melempar bola setinggi dada.

Gerakan melempar dan menangkap bola tersebut dilakukan oleh teman satu regu.

Tujuannya adalah untuk mempertahankan bola tetap dimiliki regu dan tidak direbut oleh regu lawan.

Teknik gerakan melempar atau passing dalam olahraga basket ada beragam, Adjarian.

Contohnya, seperti melempar bola setinggi dada, melempar bola pantul, dan melempar bola dari atas kepala.

Nah, kali ini kita akan mempelajari bagaimana cara melakukan teknik melempar bola setinggi dada atau chest pass.

"Passing atau melempar dalam olahraga basket bertujuan untuk memberikan bola ke teman satu regu."

Keterampilan teknik melempar bola setinggi dada (chest pass)

1. Persiapan melakukan lempar bola setinggi dada (chest pass)

- Pertama, berdiri dengan sikap melangkah yaitu satu kaki lebih depan dibanding kaki lainnya.

- Lalu, pegang bola dengan kedua tangan di depan dada.

Baca Juga: Cara Shooting dengan Satu Tangan dalam Olahraga Basket