Karakteristik Sosial Masyarakat Desa
Secara khusus, beberapa karakteristik sosial masyarakat desa menurut Soerjono Soekanto, di antaranya:
1. Warga masyarakat pedesaan memiliki hubungan kekerabatan yang kuat karena umumnya berasal dari satu keturunan.
2. Corak kehidupan masyarakat desa bersifat gemeinschaft, yaitu diikat oleh sistem kekeluargaan yang kuat.
3. Sebagian besar penduduk bekerja pada sektor agraris, yaitu pertanian, perkebunan, peternakan, ataupun perikanan.
4. Cara bertani masih relatif sederhana atau tradisional sehingga sebagian besar hasilnya masih ditunjukkan bagi kebutuhan sehari-hari.
5. Sifat gotong royong masih cukup tampak dalam kehidupan sehari-hari masyarakat desa.
6. Golongan tetua kampung atau ketua adat masih memegang peranan penting dan memiliki kharisma besar di masyarakat.
7. Pada umumnya sebagian masyarakat masih memegang norma-norma agama yang cukup kuat.
"Gotong royong merupakan salah satu ciri masyarakat desa."
Ciri-Ciri Desa
Baca Juga: Hak, Kewajiban, dan Tanggung Jawab sebagai Warga Desa