Bank sentral juga memiliki wewenang istimewa untuk mengendalikan dan mengatur jumlah uang yang beredar serta tingkat suku bunganya.
“Bank sentral menjadi sumber terakhir bagi bank lain agar mendapatkan pinjaman.”
4. Melakukan Pengawasan, Evaluasi, dan Pembinaan Perbankan
Bank sentral berperan dalam mengawasi, mengevaluasi, dan membina kegiatan perbankan sebagai lembaga perantara keuangan.
Nah, berkenan dengan fungsinya tersebut, bank sentral diberikan kewenangan untuk melakukan penilaian terhadap tingkat kesehatan bank.
Baca Juga: Mengenal Peran Bank Indonesia sebagai Bank Sentral di Indonesia
Misalnya melakukan penilaian terhadap rasio kecukupan modal, BMPK atau Batas Maksimum Pemberian Kredit, dan jaminan pemberian kredit.
5. Penanganan Transaksi Giro
Bank sentral mengefisienkan kegiatan-kegiatan transaksi yang menggunakan alat pembayaran giro dalam jumlah besar, antarbank, antarwilayah, sampai antarnegara.
6. Melakukan Riset Ekonomi
Riset-riset ekonomi yang dilakukan bank sentral terutama berkaitan dengan perkembangan dan masalah sektor moneter.
Hal ini berkaitan dengan tujuan bank sentral, yaitu memelihara dan mencapai kestabilan nilai rupiah.
Nah, untuk mencapai tujuan tersebut bank sentral menerapkan kebijakan moneter secara konsisten, berkelanjutan, transparan, dan harus mempertimbangkan kebijakan umum pemerintah.
Adjarian, itulah enam peran dan fungsi bank sentral, salah satunya sebagai agen fiskal pemerintah.
Coba Jawab! |
Apa fungsi utama bank sentral? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |