6 Peran dan Fungsi Bank Sentral

By Nabil Adlani, Senin, 30 Mei 2022 | 13:30 WIB
Bank sentral memiliki peran dan fungsinya sendiri. (pexels)

adjar.id – Adjarian, sudah tahu peran dan fungsi bank sentral?

Bank sentral merupakan pemegang otoritas atau kewenangan dalam pelaksanaan kebijakan moneter suatu negara.

Bank sentral menjadi simbol dari kedaulatan moneter dan ekonomi, sehingga keberadaannya mutlak sangat diperlukan.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai peran dan fungsi yang dimiliki oleh bank sentral dalam materi ekonomi kelas 10 SMA.

O iya, bank sentral menurut UU No.3 Tahun 2004 adalah lembaga negara yang mempunyai wewenang untuk mengeluarkan alat pembayaran yang sah dari negara.

Selain itu bank sentral juga berwenang untuk melaksanakan kebijakan moneter serta mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran.

Adjarian, di Indonesia sendiri bank sentral di pegang oleh Bank Indonesia yang ditetapkan pada tahun 1953.

Yuk, kita cari tahu peran dan fungsi bank sentral berikut ini!

“Secara resmi Bank Indonesia ditetapkan sebagai bank sentral di Indonesia pada 1 Juli 1953."

Baca Juga: Jawab Soal Perbedaan Bank Umum dan Bank Sentral Menurut Tugasnya

Peran dan Fungsi Bank Sentral

Adjarian, fungsi utama bank sentral secara umum adalah mengawasi penambahan dan pengurangan jumlah uang yang beredar di masyarakat.