Memahami Unsur-Unsur Intrinsik Cerita Pewayangan Mahabharata

By Jestica Anna, Jumat, 18 Maret 2022 | 14:00 WIB
Mahabharata menceritakan konflik Pandawa dan Kurawa. (Piqsels)

O iya, sebetulnya Pandawa ini masih memiliki satu kakak laki-laki yang dibuang ke sungai bernama Karna, yang kemudian diangkat menjadi raja kerajaan Angga oleh Duryudhana.

Peristiwa-peristiwa itulah yang menyebabkan terjadinya konflik dalam hubungan persaudaraan Pandawa dan Duryudana serta Karna, yang merasa senasib dengan Duryudana, akhirnya bersekutu untuk memusnahkan Pandawa.

“Adanya rasa iri dari pihak Kurawa terhadap keberhasilan Pandawa merupakan awal mula konflik pada kisah Mahabharata.”

Baca Juga: Mengenal Negara-Negara atau Kerajaan dalam Dunia Pewayangan Jawa

5. Pernokohan

Terdapat beberapa tokoh yang prominen dalam kisah tersebut, di antaranya adalah sebagai berikut.

Pandhawa digambarkan sebagai tokoh protagonis yang berjiwa ksatria, jujur, sabar, tenang, dan mengutamakan kebenaran.

Sementara Kurawa berperan sebagai tokoh antagonis yang licik, memiliki rasa iri kepada para Pandawa, dan licik. Sama halnya dengan Sengkuni yang licik dan juga suka menghasut.

Nah, kalau Sri Krishna merupakan tokoh yang bijak, tenang, serta suka membantu.

Baca Juga: Mengenal Aksara Murda: Pengertian, Aturan, dan Contoh Penggunaannya

Nah Adjarian, itulah unsur intrinsik kisah Mahabharata, yang wajib kita ketahui, ya. Sekarang, coba kerjakan soal di bawah ini, yuk!

Pertanyaan
Siapa saja tokoh yang terlibat dalam cerita Mahabharata?
Petunjuk: Cek halaman 3.