Jenis-Jenis Keju yang Bisa Diolah dan Dikonsumsi #AkuBacaAkuTahu

By Nabil Adlani, Sabtu, 4 Desember 2021 | 18:40 WIB
Ada berbagai jenis-jenis keju yang biasa dikonsumsi. (unsplash/AlexanderMaasch)

adjar.id – Adjarian suka keju? Ada berbagai jenis keju yang bisa diolah menjadi aneka hidangan dan dikonsumsi.

Keju awalnya merupakan produk yang berasal dari daerah Eropa, akan tetapi sudah dikenal di dunia termasuk Indonesia.

Keju adalah hasil olahan susu yang memiki banyak variani tekstur, aroma, dan rasa.

Nah, dalam produksinya, keju ditambahkan dengan bakteri atau asam yang ada pada susu, sehingga susu tersebut akan menua dan menjadi padat.

Baca Juga: Darimana Asal Lubang-Lubang yang Terdapat pada Keju?

Keju mengandung nutrisi yang didapat dari proses produksi dan jenis susu yang digunakan dalam pembuatan keju.

Akan tetapi, umumnya keju memiliki kandungan kalsium dan protein yang tinggi, serta ada beberapa kandungan nutrisi yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita.

Kta cari tahu tentang jenis-jenis keju, yuk!