adjar.id – Adjarian, tahu tidak perbedaan domba dengan kambing?
Domba dan kambing sama-sama termasuk jenis hewan ternak.
Dalam bahasa Latin, domba disebut sebagai Ovis aries, sementara kambing disebut sebagai Capra hirpus.
Nah, meski keduanya mirip, tapi sebenarnya domba dan kambing itu berbeda, Adjarian.
Baca Juga: Selain Susu Sapi, Ini Manfaat Minum Susu Kambing bagi Kesehatan
Meski memiliki bentuk tubuh yang mirip, domba tidak sama dengan kambing dan kambing juga tidak sama dengan domba.
Lalu, apa saja perbedaan domba dengan kambing?
Yuk, kita cari tahu bersama-sama!
Perbedaan Domba dan Kambing
1. Bentuk Bulu
Perbedaan pertama antara domba dan kambing, yaitu dari bulu kedua hewan ini.
Domba memiliki bulu yang keriting dan lebat. Bulu domba akan dicukur jika sudah telalu lebat.
Sementara bulu kambing lurus dan tidak terlalu panjang, sehingga bulu kambing tidak perlu dicukur.
O iya, bulu domba yang sudah dicukur biasanya akan dimanfaatkan menjadi kain wol, lo.
Baca Juga: Inilah 3 Alasan Mengapa Kambing Mengeluarkan Aroma Tidak Sedap
2. Bentuk Ekor
Domba dan kambing memiliki perbedaan fisik yang bisa dilihat dari bentuk ekor.
Bentuk ekor domba bentuknya menggantung, sementara ekor kambing akan selalu tegak jika kambing itu sehat.
Nah, buntut domba terkadang akan dipendekkan, agar kotoran yang keluar tidak menempel di buntutnya.
3. Cara Mencari Makan
Kedua hewan ini juga cara mencari makannya berbeda, Adjarian.
Domba biasanya memakan rumput, sementara kambing biasanya lebih memakan daun-daun yang ada di pohon.
Perbedaan cara mencari makan ini membuat sebutan kedua hewan ini berbeda, di mana domba disebut grazer, sedangkan kambing disebut browser.
Baca Juga: Jangan Berlebihan, Ini 5 Bahaya Makan Daging Kambing bagi Kesehatan
4. Perilaku
Perbedaan domba dengan kambing juga bisa dilihat dari cara mereka berperilaku dalam kehidupannya.
Domba merupakan jenis jewan yang sering berada pada satu kelompok, sehingga hewan ini akan terus bersama-sama dengan kelompoknya.
Sementara kambing merupakan jenis hewan yang lebih mandiri, lebih aktif, dan bisa berjalan-jalan sendirian di luar kelompoknya.
Hal ini juga berdampak pada saat digembala. Menggembala domba lebih mudah karena berkelompok, sedangkan kambing akan berpencar saat digembala.
5. Bentuk Telinga dan Tanduk
Bentuk telinga dan tanduk dari domba dan kambing juga memiliki perbedaan, Adjarian.
Telinga kambing bentuknya lebih panjang dan mengarah ke bawah, sementara bentuk telinga domba lebih tegak ke atas.
Lalu, bentuk tanduk dari domba dan kambing juga berbeda. Pada domba bentuk tanduknya lebih melengkung dan tidak semua domba mempunyai tanduk.
Sementara tanduk kambing bentuknya lebih ke atas dan juga bisa ke samping, serta hampir semua kambing memiliki tanduk.
Baca Juga: 8 Cara Mengolah Daging Kambing Agar Empuk dan Tidak Memiliki Bau
6. Bau Tubuh
Kambing memiliki bau prengus, sementara domba tidak memiliki bau tersebut.
Bau ini dikeluarkan kambing dari beberapa kelenjar yang ada di beberapa bagian yang ada di kepala, tepatnya di belakang tanduknya.
Sementara domba tidak memiliki kelenjar yang menguluarkan bau tersebut, sehingga domba tidak mengeluarkan bau prengus.
Nah, itulah perbedaan domba dengan kambing, Adjarian. Sekarang sudah tidak bingung membedakannya, kan?
#AkuBacaAkuTahu
Tonton juga video berikut ini, yuk!