5. Bentuk Telinga dan Tanduk
Bentuk telinga dan tanduk dari domba dan kambing juga memiliki perbedaan, Adjarian.
Telinga kambing bentuknya lebih panjang dan mengarah ke bawah, sementara bentuk telinga domba lebih tegak ke atas.
Lalu, bentuk tanduk dari domba dan kambing juga berbeda. Pada domba bentuk tanduknya lebih melengkung dan tidak semua domba mempunyai tanduk.
Sementara tanduk kambing bentuknya lebih ke atas dan juga bisa ke samping, serta hampir semua kambing memiliki tanduk.
Baca Juga: 8 Cara Mengolah Daging Kambing Agar Empuk dan Tidak Memiliki Bau
6. Bau Tubuh
Kambing memiliki bau prengus, sementara domba tidak memiliki bau tersebut.
Bau ini dikeluarkan kambing dari beberapa kelenjar yang ada di beberapa bagian yang ada di kepala, tepatnya di belakang tanduknya.
Sementara domba tidak memiliki kelenjar yang menguluarkan bau tersebut, sehingga domba tidak mengeluarkan bau prengus.
Nah, itulah perbedaan domba dengan kambing, Adjarian. Sekarang sudah tidak bingung membedakannya, kan?
#AkuBacaAkuTahu
Tonton juga video berikut ini, yuk!