Perkembangan Politik, Pemerintahan, dan Agama pada Kerajaan Singasari

By Nabil Adlani, Kamis, 11 November 2021 | 15:00 WIB
Perkembangan Kerajaan Singasari terjadi pada pemerintahan Raja Kertanegara pada tahun 1272-1292 M. (unsplash/AndikaNugraha)

Jayakatwang merupakan orang yang tidak senang dengan kekuasaan Kertanegara. Ia berusaha untuk memanfaatkan kelemahan ibu kota kerajaan.

Jayakatwang akhirnya tiba di kerajaan Singasari, saat kerajaan sedang dalam keadaan yang lemah karena kekurangan pasukan.

O iya, pada saat yang sama Raja Kertanegara sedang melakukan upacaya keagamaan sehingga membuatnya menjadi lengah.

Kemudian, Jayakatwang menyerbu istana kerajaan secara tiba-tiba, di mana serangan tersebut dibagi menjadi dua arah.

Baca Juga: Mengenal Sejarah Kerajaan Tarumanegara, Materi Sejarah Kelas 10 SMA

Sebagian kecil pasukan Kediri menyerang dari arah utara yang bertujuan untuk memancing pasukan Singasari untuk keluar dari pusat kerajaan.

Sementara pasukan intinya bergerak dan menyerang dari arah selatan dengan memanfaatkan kelengahan penjagaan.

Peristiwa ini terjadi pada 1292 M, hingga akhirnya membuat Kerajaan Singasari berhasil ditaklukkan oleh Jayakatwang.

Kertanegara akhirnya meninggal pada peristiwa tersebut dan jenazahnya kemudian dicandikan di dua tempat, yaitu di Candi Jawi dan di Candi Singosari.

Nah, itulah perkembangan kerajaan Singasari yang terjadi saat pemerintahan raja Kertanegara, Adjarian.

Yuk, sekarang jawab pertanyaan berikut ini!

 

Pertanyaan

Bagaimana kehidupan keagamaan yang terjadi di lingkungan Kerajaan Singasari pada pemerintahan Raja Kertanegara?

Petunjuk: Cek halaman 3.

 

Tonton video ini, yuk!