Penulisan Kata ‘di’ yang Benar dalam Ejaan Bahasa Indonesia

By Nabil Adlani, Kamis, 14 Oktober 2021 | 13:20 WIB
Dalam penulisan kata di, ada beberapa aturan mengenai dipisah atau digabung dengan kata lainnya. (unsplash)

adjar.id – Adjarian, meski terdengar mudah, masih banyak kesalahan dalam penulisan kata di yang benar dalam ejaan bahasa Indonesia.

Penggunaan kata di ini jika salah bisa merubah arti dari kalimat yang dibuat, lo, maka dari itu kita harus tahu bagaimana penulisan dari kata di ini.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai penulisan dari kata di yang benar, kapan harus disambung dan kapan harus dipisah yang menjadi materi bahasa Indonesia kelas 7 SMP.

Penggunaan kata di ini masuk ke dalam ejaan bahasa Indonesia, di mana masih banyak kita temui tulisan-tulisan yang masih salah dalam penempatan kata di ini.

Baca Juga: Jenis-Jenis Penulisan Kata dalam Bahasa Indonesia

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), ejaan merupakan kaidan cara menggambarkan bunyi-bunyi, seperti kata, kalimat, dan sebagainya dalam bentuk tulisan (huruf-huruf) serta penggunaan tanda baca.

Pada pembahasan kali ini, kita akan membahasa penulisan mengenai kata di yang dipisah dan digabung.

Agar Adjarian, tidak salah dalam penulisannya, kita simak penjelasan berikut ini, yuk!

“Penulisan kata di menjadi salah satu hal yang masih salah penggunaannya.”