Jenis Zat Aditif: Pewarna dan Pemanis

By Abby Wijaya, Selasa, 5 Oktober 2021 | 12:00 WIB
Ada beberapa zat aditif yang dapat digunakan dalam makanan atau minuman. (pixabay)

2. Pemanis

Pemanis juga termasuk zat aditif.

Salah satu pemanis yang sering kita temui adalah gula pasir atau gula merah.

Jenis-jenis gula seperti gula pasir dan gula alami termasuk jenis pemanis alami.

Contoh lain pemanis alami misalnya gula kelapa, gula aren, gula lontar, dan gula bit.

Baca Juga: Pengertian Bahan Pengawet dan Bahan Penyedap serta Contohnya

Apakah ada pemanis tidak alami? Yap, ada, Adjarian, namanya adalah pemanis buatan. Contohnya antara lain siklamat, aspartam, kalium asesulfam, dan sakarin. 

Pemanis buatan biasanya memiliki tingkat kemanisan yang lebih tinggi dibandingkan dengan gula alami.

Biasanyaa pemanis buatan dibuat dengan cara mencampur beberapa bahan kimia sehingga menimbulkan rasa yang manis.

Nah, itu adalah beberapa jenis zat aditif dan contohnya.

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan
Apa saja contoh zat aditif?
Petunjuk: Cek halaman 2-3.